Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Middle Hair dan Beberapa Inspirasi Gaya Rambutnya
15 September 2022 9:49 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Apakah kamu masih bingung dengan berbagai istilah yang berkaitan dengan rambut atau potongan rambut? Termasuk, apa itu middle hair?
ADVERTISEMENT
Selain wajah, salah satu bagian tubuh yang perlu kamu perhatikan adalah rambut. Rambut memerlukan perawatan yang tepat, biar tetap terasa lembut, halus, ringan, dan tetap sehat tentunya.
Enggak hanya memerhatikan perawatan rambut dengan rajin keramas, menggunakan conditioner, hair mask, dan lainnya, kamu juga bisa melakukan berbagai perawatan rambut di salon, dengan creambath, hair spa, ataupun mengubah gaya rambut.
Mengubah gaya rambut memang bisa membuat tampilan kita menjadi lebih menarik dan percaya diri. Nah, biar tampilanmu semakin kece, kamu perlu nih mengetahui berbagai model rambut yang dapat disesuaikan dengan bentuk wajahmu.
Salah satu potongan rambut yang bisa dicoba adalah middle. Lantas, sebenarnya apa itu middle hair? Apabila kamu penasaran, simak penjelasannya di sini ya!
ADVERTISEMENT
Apa Itu Middle Hair
Middle hair atau yang sering disebut juga dengan medium hair memang sedang jadi tren belakangan ini. Potongan middle hair ini bisa dibilang enggak terlalu pendek, tapi juga enggak terlalu panjang.
Jadi, untukmu yang tidak terlalu suka rambut yang terlalu pendek atau panjang, bisa memilih potongan rambut ini.
Mengutip laman Earth Tone Naturals, middle hair atau potongan rambut sedang ini tetap bisa terlihat tebal namun halus. Umumnya potongan medium ini panjangnya sebahu.
Untungnya lagi, middle hair ini terbilang sangat mudah buat di-stylish. Ada beberapa gaya rambut buat middle hair ini yang bisa kamu coba nih. Apa sajakah?
1. Menggunakan Poni
Rambut medium dengan menggunakan poni, bisa membuat tampilan kamu makin menarik dan cute lho! Kamu bisa memilih poni rata di atas dahi maupun see through bangs. Dijamin tampilanmu jadi semakin beda, deh.
ADVERTISEMENT
2. Super Straight Cut
Rambut super lurus memang enggak akan lekang ditelan zaman, ya. Kini super straight cut juga kembali menjadi tren lho! Setelah keramas, kamu bisa keringkan rambut lalu catok rambut sampai menjadi super lurus.
3. Cepol Kecil yang Cute
Mau nongkrong tapi lagi malas buat men-style rambut yang ribet? Coba deh kamu mengikat rambut membentuk half up ponytail. Kemudian gelung mengelilingi ikatan rambut sampai membentuk cepol kecil. Mudah, simpel, dan tampilan kamu jadi makin cute bukan?
4. Medium Layer
Gaya rambut medium layer pun kembali tren tahun ini dan cocok bagi kamu yang memiliki middle hair. Kamu bisa menata rambut sebahumu dengan belahan middle part yang membuat layer jadi semakin sempurna. Style rambut ini cocok untuk hampir semua bentuk wajah loh!
ADVERTISEMENT
5. Menggunakan Bandana
Ingin tetap edgy tapi enggak perlu ribet? Nah, bagi kamu yang punya middle hair, coba deh menggunakan bandana yang senada dengan warna pakaianmu. Enggak perlu terlalu banyak effort buat tampil beda bukan?
Demikianlah penjelasan apa itu middle hair serta beberapa inspirasi gaya rambut untuk middle hair ini. Gimana, apakah kamu tertarik buat mengubah styling rambutmu?
(AN)