Konten dari Pengguna

Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Bahan Alami

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
25 April 2022 22:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Menghilangkan Bulu Kaki. Sumber: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Cara Menghilangkan Bulu Kaki. Sumber: Pixabay
ADVERTISEMENT
Bagi kamu pemilik bulu kaki yang panjang dan lebat pastinya membutuhkan cara menghilangkan bulu kaki untuk menambah kepercayaan diri agar penampilan jadi maksimal.
ADVERTISEMENT
Ada berbagai cara yang dapat kamu lakukan untuk menghilangkan bulu kaki, seperti melakukan perawatan ke klinik kecantikan, menggunakan produk perontok bulu, serta menggunakan bahan alami yang dipercaya dapat menghilangkan bulu kaki.
Bulu kaki yang panjang dan lebat dapat mempengaruhi tingkat percaya diri seseorang. Namun, hal tersebut dapat diatasi dengan menggunakan bahan alami yang mudah ditemukan di rumah.
Akan tetapi, cara ini tidak membuat bulu kaki menjadi hilang secara permanen, karena seiring berjalannya waktu bulu kaki akan tumbuh kembali. Maka dari itu, kamu perlu menghilangkan bulu kaki secara rutin agar penampilanmu maksimal sesuai dengan yang kamu inginkan.
Berikut ini beberapa cara menghilangkan bulu kaki dengan bahan alami yang dapat kamu lakukan di rumah. Yuk, simak!
ADVERTISEMENT

Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan Bahan Alami

Madu dan lemon

Ilustrasi madu. Sumber: Pixabay
Kamu dapat menghilangkan bulu kaki menggunakan campuran madu dan lemon. Berikut caranya:
1. Siapkan madu murni dan lemon
Langkah pertama yang perlu kamu lakukan untuk menghilangkan bulu kaki yaitu siapkan empat sendok madu murni dan buah lemon. Lalu, campur empat sendok madu murni dengan perasan lemon.
2. Panaskan campuran madu dan lemon
Setelah mencampurkan madu murni dan perasan lemon, panaskan dengan api sedang lalu aduk hingga mengental. Setelah adonan mengental, diamkan adonan hingga dingin.
3. Oleskan pada kaki
Setelah adonan dingin, oleskan pada bagian kaki yang terdapat bulunya secara merata. Tunggu hingga mengering dan menyerap dengan baik pada kulit kaki.
4. Bilas hingga bersih
ADVERTISEMENT
Setelah mengering, bilas hingga bersih. Bulu kaki akan rontok dengan sendirinya.
Nah, itu dia cara menghilangkan bulu kaki dengan bahan alami yang dapat kamu lakukan di rumah. Selamat mencoba!
(IKN)