Konten dari Pengguna

Cara Merawat Tas Bahan Nylon agar Awet

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
9 September 2022 18:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Merawat Tas Bahan Nylon. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Merawat Tas Bahan Nylon. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Tas adalah bagian penting dari fashion wanita. Sebab itu, kamu pastinya ingin tas yang berumur panjang. Nah, cara merawat tas adalah salah satu aspek yang memengaruhi tas jadi lebih awet atau tidak.
ADVERTISEMENT
Masing-masing tas punya cara perawatan tersendiri, tergantung jenis bahan yang digunakan oleh tas. Jika menggunakan bahan nylon, maka perawatannya cenderung gampang. Meski begitu, tetap tak boleh sembarangan, ya, Ladies.

Kelebihan Tas Nylon

Material nylon memang terkenal mudah dibersihkan dan anti jamur. Selain itu, ada sejumlah kelebihan lain dari tas nylon sehingga jenis tas ini memiliki pasar yang ramai, di antaranya adalah:

1. Elastis, kuat, dan ringan

Nylon adalah bahan sintetis yang terbuat dari minyak bumi. Sifat dari material nylon adalah elastis, kuat, dan ringan. Tidak heran jika banyak yang memilih tas ini sebagai tas pakaian atau carrier. Tas nylon juga tidak terbatas pada gender tertentu, karena tas ini cocok dipakai perempuan maupun lelaki.

2. Tidak mudah robek

Nylon sangat elastis jadi material ini tidak akan mudah robek saat dicuci maupun dimodifikasi. Meski begitu, agar awet sebaiknya tas tetap diperlakukan dengan lembut.
ADVERTISEMENT

3. Tahan lama dan cepat kering

Material nylon memiliki sifat yang cepat kering. Jadi jika kamu kehujanan saat memakai tas ini, tidak usah khawatir karena tas akan segera kering dengan sendirinya.
Di samping kelebihan-kelebihannya, tas nylon tentunya tak lepas dari kekurangan. Tas dengan material nylon cenderung mudah rusak jika terkena suhu panas tinggi. Makanya, jika kamu punya tas atau pakaian dengan material ini, sebaiknya berhati-hati saat akan menyetrika.
Warna dari material nylon juga biasanya akan terdegradasi jika terlalu sering terpapar sinar matahari. Oleh karena itu, penting untuk memahami cara merawat tas nylon.
Ilustrasi Cara Merawat Tas Bahan Nylon. Foto: Unsplash

Cara Merawat Tas Bahan Nylon

Nah, itu dia langkah-langkah merawat tas nylon. Jadi merawatnya enggak boleh sembarangan, ya, Ladies, agar tas milikmu awet.
(DEL)
ADVERTISEMENT