Konten dari Pengguna

Ini 5 Rekomendasi Alat Pembersih Wajah untuk Kulit Bersih Maksimal

Hijab Lifestyle
All about hijab.
31 Mei 2022 12:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekomendasi alat pembersih wajah. Foto: Instagram.com/ecotools
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekomendasi alat pembersih wajah. Foto: Instagram.com/ecotools
ADVERTISEMENT
Kemajuan teknologi yang semakin canggih membuat banyak perubahan dan segalanya menjadi lebih praktis. Dalam dunia kecantikan, ada teknologi berupa alat pembersih wajah yang dapat bekerja maksimal untuk merawat kulit wajah.
ADVERTISEMENT
Membersihkan wajah merupakan salah satu rutinitas wajib dalam perawatan kulit. Alih-alih hanya menggunakan tangan atau kapas, kini pembersih wajah yang praktis hadir dalam berbagai jenis. Mulai dari sikat wajah pembersih pori-pori hingga pembersih wajah elektrik untuk wajah keseluruhan. Hebat sekali kan kemajuan teknologi sekarang?
Meskipun sudah banyak jenis alat pembersih wajah, nyatanya tidak semua jenis kulit akan cocok, apalagi bagi mereka yang memiliki kulit kering, sensitif, maupun berjerawat. Untuk menghindari terjadinya iritasi, sebaiknya kenali dulu jenis kulit wajahmu sebelum membeli alat pembersih wajah.
Setelah kamu mengenali jenis kulitmu, berikut ada beberapa rekomendasi jenis alat pembersih wajah yang bisa kamu pilih sebagaimana dilansir dari berbagai sumber.
1. Foreo LUNA Mini 2
Foreo LUNA Mini 2. Foto: Instagram.com/foreo_idn
Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan brand internasional, Foreo. Brand ini memiliki produk alat pembersih wajah elektrik dengan berbagai jenis, salah satunya Foreo LUNA Mini 2.
ADVERTISEMENT
Foreo LUNA Mini 2 ini diciptakan untuk semua jenis kulit. Dirancang dengan silikon yang aman untuk tubuh, bebas ftalat, dan BPA.
Menariknya, pembersih wajah dari Foreo ini dikenal dengan sebutan cleansing device, di mana produk ini dapat dihubungkan dengan smartphone untuk mengatur kecepatan dari sikat silikonnya saat membersihkan wajah.
2. Jacquelle Clean Pink Facial Brush
Jacquelle Clean Pink Facial Brush. Foto: Instagram.com/jacquelle_official
Bentuknya yang menggemaskan dengan warna pink, alat pembersih wajah ini dibuat multifungsi, yakni bulu brush yang lembut dan nyaman untuk membersihkan wajah dan sisi bantalan brush silikonnya berfungsi untuk membersihkan pori-pori serta eksfoliasi.
Produk dari brand lokal ini, dapat membantu untuk cleansing power yang lebih tinggi meskipun bukan produk elektrik, dibandingkan mencuci wajah dengan tangan.
ADVERTISEMENT
Harganya yang affordable, Jacquelle Clean Pink Facial Brush ini dapat digunakan untuk kulit sensitif sekalipun.
3. Aeris Beauté Smart Sonic Facial Cleanser
Aeris Beauté Smart Sonic Facial Cleanser. Foto: Instagram.com/aerisbeaute
Brand lokal lainnya, Aeris Beaute telah mengeluarkan produk alat pembersih wajah yang diberi nama Smart Sonic Facial Cleanser.
Produk pembersih wajah elektrik ini memiliki kekuatan 8000 denyutan S-Sonic per menit yang bisa kamu sesuaikan. Selain itu, alat pembersih wajah ini dilengkapi dengan bulu silikon yang lembut, sehingga dapat dengan mudah menyapu bersih kotoran, keringat, minyak, make up, sel kulit mati yang ada di dalam pori-pori.
Pada bagian punggung alat ini pula, dapat digunakan sebagai pemijat dan pengencang yang bisa merangsang dan mengencangkan kulit.
Sikat wajah pintar ini didukung dengan baterai cas menggunakan kabel USB. Desainnya yang elegan, juga dilengkapi dengan lampu LED yang cantik.
ADVERTISEMENT
4. Tammia 2-in-1 Super Soft & Dense Facial Cleansing Brush
Tammia 2-in-1 Super Soft & Dense Facial Cleansing Brush. Foto: Instagram.com/tammia_indonesia
Alat pembersih wajah ini terdiri dari bulu-bulu halus yang lembut dan nyaman digunakan saat membersihkan wajah. Kotoran yang menempel pun akan dibersihkan secara sempurna.
Di sisi yang lain, juga terdapat bantalan silikon yang mampu membersihkan pori-pori dan mengangkat sel kulit mati. Jadi, ketika kamu menggunakan produk dari Tammia ini, kulit tidak hanya sekadar bersih, tetapi juga halus.
5. Ecotools 7486 Facial Cleansing Brush
Ecotools 7486 Facial Cleansing Brush. Foto: Instagram.com/ecotools
Alat pembersih wajah dari brand Ecotools ini dirancang dengan bulu-bulu halus dan lembut yang dapat membersihkan kulit wajah hingga ke pori-pori mendalam, serta mengangkat sel kulit mati dengan lembut.
Itulah beberapa rekomendasi 5 alat pembersih wajah terbaik yang dapat kamu pilih dengan menyesuaikan jenis kulit wajahmu. Penggunaan produk ini bisa mengurangi risiko iritasi dari penggunaan kapas yang digunakan terlalu kuat saat membersihkan wajah.
ADVERTISEMENT