Drama 24 Jam Lepasnya 2 Harimau di Sinka Zoo hingga Menewaskan Seorang Pawang

Konten Media Partner
7 Februari 2021 14:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Harimau Tora saat muncul di kawasan Sinka Zoo. Foto: Dok Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Harimau Tora saat muncul di kawasan Sinka Zoo. Foto: Dok Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Dua harimau milik Sinka Zoo Singkawang lepas pada Jumat sore, 5 Februari 2021. Setelah sekitar 24 jam, akhrinya kedua harimau bisa diatasi. Namun seekor harimau terpaksa ditembak dengan menggunakan peluru tajam, karena berpotensi membahayakan pawang dan petugas yang hendak menangkapnya. Harimau bernama Elka tersebut akhirnya mati.
ADVERTISEMENT
Pukul 16.00 WIB, Jumat sore, petugas Sinka Zoo Singkawang menginformasikan, bahwa dua harimau lepas dari kadangnya, yakni harimau yang bernama Elka dan Tora.
Diduga mereka lepas karena tembok kandangnya mengalami longsor, setelah hujan deras selama beberapa hari terakhir mengguyur kawasan itu.
Pukul 17.00 WIB, petugas Sinka Zoo melaporkan salah satu harimau menyerang warga Singkawang, Feri, yang merupakan petugas keeper atau pawang kuda di Sinka Zoo. Feri mengalami luka di bagian kepala hingga leher, dan meninggal dunia.
Pukul 18.00 WIB, pengelola Sinka Zoo bersama BKSDA, polisi, dan TNI, mulai melakukan pencarian di kawasan Sinka Zoo, Singkawang.
Pukul 01.00 WIB, Sabtu dini hari, 6 Februari 2021, petugas melihat harimau Tora berada di sekitar kandang. Harimau putih ini terpantau masih berada di kawasan Sinka Zoo.
ADVERTISEMENT
Pukul 05.30 WIB, petugas menemukan harimau Elka di dekat kandang monyet, kawasan Sinka Zoo. Ia menyerang seekor monyet dan seekor burung unta.
Pukul 09.00 WIB, petugas terpaksa menembakkan harimau Elka dengan peluru tajam hingga tewas. Hal ini dilakukan karena menurut pawang yang sehari-hari mengurusnya, Elka menunjukkan tanda-tanda naluri alamiahnya muncul, sehingga berpotensi menyerang pawang maupun petugas yang berupaya menangkapnya. Sebelumnya petugas sudah terlebih dahulu menembakkan obat bius, namun tidak berhasil.
Petugas mengevakuasi harimau Tora. Foto: Dok Hi!Pontianak
Pukul 17.30 WIB, petugas kembali mendeteksi keberadaan harimau Tora di lereng bukit. Tora akhirnya ditembak dengan obat bius, sebagai upaya penyelamatan untuk kemudian dievakuasi.
Pukul 18.00 WIB, harimau Tora akhirnya dikembalikan ke kandang Sinka Zoo.