Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten Media Partner
Mengenal Kick Punch, Band Asal Ketapang yang Akan Tampil di Lantang Land 2023
8 November 2023 12:40 WIB
ยท
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Kick Punch, band asal Kabupaten Ketapang yang terbentuk pada tahun 2013, merupakan band bergenre Melodic Pop Punk pertama di Kabupaten Ketapang pada saat itu. Dengan di gawangi Enam personil yakni, Zulmi (Vokal), Andhy (Guitar), Ironisix (Guitar), Ole( Bass), Rey (Keyboard), dan Aziz (Drumm).
ADVERTISEMENT
Kick Punch akan menjadi salah satu penampil unggulan dalam Festival Lantang Land 2023, yang akan digelar pada tanggal 11 November mendatang di Lapangan Sepakbola IKIP PGRI, Pontianak.
Membuktikan walaupun datang dari kota kecil, tapi semangat dan harapan yang ingin dibawa selalu besar, mereka berharap dapat menyebarkan energi positif kepada sesama musisi agar terus berkarya khususnya di kota kecil mereka, Ketapang.
Pernah mengalami masa vakum selama enam tahun dari panggung musik lokal, Kick Punch kembali aktif dalam dua tahun terakhir ini dengan mengisi panggung festival musik lokal, terutama di Kabupaten Ketapang.
Perjalanan kembali ini membawa semangat baru melalui single mereka yang berjudul "Lawan Rasa Takut." Lagu ini menginspirasi untuk melawan rasa takut yang sering menghantui kita dan memulai setiap hari dengan semangat yang membara.
ADVERTISEMENT
Dalam lirik lagu "Lawan Rasa Takut," mereka mengingatkan bahwa tak perlu takut untuk bermimpi, karena setiap mimpi memiliki potensi untuk menjadi kenyataan.
Dengan total empat lagu dalam repertoarnya, Kick Punch siap menggetarkan panggung Lantang Landang 2023 dengan semangat mereka yang penuh energik.