Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
2 Penyebab TV Digital Tidak ada Sinyal dan Cara Mengatasinya
16 Januari 2024 9:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Di era TV digital , televisi telah berevolusi menjadi perangkat yang dapat diakses kapanpun dan dimanapun. Namun kemajuan ini bukan tanpa tantangan. Salah satu masalah yang paling sering dihadapi oleh para pengguna TV digital adalah masalah tidak ada sinyal .
ADVERTISEMENT
Masalah ini lebih dari sekadar ketidaknyamanan. Mengutip dari Tech Penny, masalah tidak ada sinyal bisa menjadi penghalang bagi para penonton untuk mendapatkan informasi dan hiburan. Mulai dari menanti berita terbaru, menonton pertandingan, hingga waktu menonton film bersama keluarga bisa saja gagal karena masalah ini.
Memahami penyebab dari masalah TV digital tidak ada sinyal menjadi langkah pertama untuk menemukan solusinya. Oleh sebab itu, artikel ini akan membahas dua penyebab paling umum dari masalah tidak ada sinyal pada TV digital. Selain itu, artikel ini juga memberikan beberapa cara sebagai solusi mudah untuk mengatasi masalah tersebut.
Penyebab TV Digital Tidak ada Sinyal dan Cara Mengatasinya
Penyebab yang paling umum terjadi saat pesan “no signal” muncul pada layar TV digital Anda adalah masalah konektivitas perangkat dan masalah penerimaan jaringan. Masalah ini ternyata tidak hanya terjadi karena pengaturan TV digital di rumah Anda saja, tetapi juga karena faktor eksternal.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laporan Blue Cine Tech, lokasi antena dan jarak dengan menara pemancar sinyal juga dapat secara signifikan mempengaruhi kualitas sinyal. Berikut penjelasan lengkap penyebab TV digital tidak ada sinyal dan cara mengatasinya.
1. Masalah dengan kabel dan penerimaan jaringan
Penyebab umum yang terjadi pada TV digital tidak ada sinyal adalah masalah yang terletak pada kabel atau koneksi antara TV dengan set top box (STB) . Hal ini dapat disebabkan oleh sambungan kabel yang longgar, kabel yang rusak, atau masalah dengan STB itu sendiri.
Anda dapat memeriksa semua koneksi pada TV digital. Jika Anda menemukan ada kerusakan pada kabel atau STB, segera ganti dengan yang baru.
Namun jika koneksi sudah diperiksa dan dibenahi, tetapi pada TV digital masih terdapat pesan “no signal”, artinya masalah yang Anda hadapi adalah masalah penerimaan jaringan.
ADVERTISEMENT
Kondisi cuaca, seperti hujan lebat dan angin kencang, dapat mengganggu antena atau sinyal satelit. Masalah ini biasanya teratasi dengan sendirinya setelah cuaca membaik.
2. Masalah dengan antena
Masalah antena adalah mas
Masalah lain yang mungkin Anda hadapi saat TV digital menunjukkan pesan “no signal”. Meski sudah ‘digital’, permasalahan dengan antena tetap dapat mengganggu sinyal, sebab antena masih bertugas untuk menangkap sinyal siaran TV digital
Hal ini dapat disebabkan oleh antena yang berada di lokasi yang kurang baik, kerusakan pada antena, atau adanya halangan yang menghalangi sinyal. Jika sudah begini, Anda dapat menyesuaikan lagi posisi antena ke lokasi yang dapat menerima sinyal siaran dengan lebih baik atau mengganti antena Anda apabila ditemukan kerusakan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, periksa juga panjang kabel sepaksi dari antena ke tuner. Kabel yang bertugas sebagai penghantar sinyal ini tidak disarankan memiliki panjang lebih dari 30 meter. Jika tidak, kabel tersebut dapat kehilangan lebih dari sepertiga sinyal yang dibawanya. Dalam masalah ini, Anda mungkin memerlukan preamplifier untuk memperkuat sinyal.
(DSY)