Konten dari Pengguna

Facebook Tidak Bisa Login? Begini Cara Mengatasinya

20 Desember 2022 16:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Facebook tidak bisa login. Foto: Dado Ruvic/Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Facebook tidak bisa login. Foto: Dado Ruvic/Reuters
ADVERTISEMENT
Cara mengatasi Facebook tidak bisa login bisa dilakukan dengan berbagai metode pemulihan. Sebagai salah satu media sosial populer, Facebook telah digunakan oleh jutaan pengguna di seluruh dunia.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman statista.com, pada kuartal ketiga 2022 tercatat ada sekitar 2,96 miliar pengguna aktif bulanan Facebook.
Tidak hanya untuk mencari teman, media sosial ini juga digunakan sebagai platform untuk membangun bisnis. Jadi, jika akun Facebook yang dipakai tidak bisa digunakan hal itu bisa membuat penggunanya resah.
Facebook tidak bisa login bisa disebabkan oleh pengguna yang lupa kata sandi, status akun, atau karena akun Facebook yang dipakai diretas oknum tidak bertanggung jawab.
Melalui artikel ini, How to Tekno akan berbagi cara mengatasi masalah Facebook tidak bisa login. Jadi, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Cara Mengatasi Facebook Tidak bisa Login

Cara mengatasi Facebook tidak bisa login. Foto: Unsplash.
Dirangkum dari laman resmi Facebook, setidaknya ada tiga metode untuk mengatasi akun Facebook yang tidak bisa login. Berikut tata cara yang bisa diikuti.
ADVERTISEMENT

1. Memulihkan akun Facebook pakai halaman Cari Akun Anda

Cara ini merupakan metode yang paling sederhana untuk dilakukan. Metode ini akan bekerja jika kamu memiliki akses ke salah satu akun email atau nomor telepon yang didaftarkan.
Saat menggunakan cara ini, pastikan kamu memakai perangkat yang sudah dipakai login Facebook sebelumnya. Berikut langkah-langkahnya:

2. Memulihkan akun Facebook dengan fitur Teman atau Anggota Keluarga

Ini bisa jadi alternatif ketika pengguna tidak menautkan nomor telepon atau email yang digunakan tak aktif. Fitur ini memanfaatkan akun Facebook yang sering berinteraksi dengan akun Facebook yang kamu gunakan.
ADVERTISEMENT
Pastikan kamu menggunakan facebook versi desktop saat menggunakan metode ini. Berikut Langkah-langkahnya melakukannya.

3. Melaporkan Masalah ke Facebook

Jika akun Facebookmu diretas sehingga tidak bisa login, kamu bisa melaporkan hal tersebut ke Facebook melalui tautan https://www.facebook.com/hacked.
Akun Facebook yang diretas ditandai dengan bentuk aktivitas akun yang mencurigakan seperti postingan, pesan atau acara yang tidak kamu buat, dan aktivitas lainnya.
Biasanya, Facebook akan meminta kamu meninjau aktivitas login terakhir dan mengubah kata sandi. Kalau alamat email milikmu berubah, Facebook akan mengirim tautan khusus ke alamat email lama.
ADVERTISEMENT
Jadi, pastikan kamu masih memiliki akses email pertama dan juga nomor HP yang digunakan saat mendaftar atau membuat akun Facebook pribadi tersebut.
Demikian cara memulihkan akun Facebook tidak bisa login. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya!
(IPT)