Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Profil RRQ Arcadia, Si Pelatih Mobile Legends Asal Filipina
2 Agustus 2022 11:46 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Profil RRQ Arcadia menjadi perbincangan hangat di dunia eSports Mobile Legends. Kamu pencinta game ini, bisa mengenalnya lewat artikel berikut.
ADVERTISEMENT
Dalam mempersiapkan MPL ID Season 10, tim RRQ mendatangkan salah satu pemain dari Filipina, yaitu Arcadia. Tentunya, para pemain ML tak asing mendengar nama ini.
Tim RRQ tengah mempersiapkan line up terbaru mereka. Hal ini juga dilakukan demi mendapatkan tiket menuju M4 World Championship awal tahun 2023 nanti.
Akhir bulan Juli lalu, telah ramai perbincangan rumor tentang perpindahan player Filipina menuju tim Indonesia dan kali ini salah satunya ada Arcadia.
Siapakah dia? Yuk, simak profil RRQ Arcadia dan cerita singkatnya dalam artikel di bawah ini!
Profil RRQ Arcadia
Dikutip dari esportsku.com, RRQ mendatangkan Arcadia pada MPL Indonesia Season 10 kali ini. Meskipun sebelumnya RRQ Hoshi sudah merilis roster mereka untuk season ini, namun mereka memberikan kejutan dengan mendatangkan pelatih asal Filipina tersebut.
ADVERTISEMENT
Saat ini, Arcadia telah resmi diumumkan akan membela tim RRQ. Tentunya para fans bertanya-tanya mengenai siapa itu Arcadia, berkut ini profil dari Arcadia:
Nama lengkap: Michael Angelo Bocado
Nickname: Arcadia
Kewarganegaraan: Filipina
Tanggal Lahir: 25 Januari 1992
Media Sosial: @rrq_arcadiaa (Instagram), Coach Arcadia (Facebook), dan Coach Arcadia (YouTube)
Tim RRQ resmi mengumumkan bahwa Arcadia telah menjadi bagian dari RRQ Hoshi. Namun, mereka belum membocorkan tentang role yang akan diemban oleh Arcadia dalam tim ini.
Pasalnya, RRQ Hoshi sudah terlebih dahulu mengumumkan roster mereka untuk MPL ID Season 10. Roster tersebut termasuk dua coach yaitu Acil dan Fiel yang sudah membawa RRQ Hoshi menjuarai MPL ID Season 9.
Mengenal Sosok Arcadia, Pelatih ECHO Asal Filipina
Kehebatannya dalam bermain telah berhasil membawa tim Sunsparks meraih titel juara pada MPL PH Season 5 mengalahkan tim ONIC PH dan menjadi juara tiga bersama dengan Aura PH di MPL PH Season 7. Meskipun demikian, dirinya belum mendapatkan prestasi yang gemilang bersama dengan ECHO PH.
ADVERTISEMENT
Rumor yang beredar sebelum ia resmi bergabung dengan RRQ bahwa dirinya telah bergabung dengan tim lainnya di MPL Indonesia. Namun, secara mengejutkan ia berhasil ditunjuk sebagai anggota baru tim RRQ.
Perjalanan karier yang Arcadia jalani cukup panjang sebagai pelatih di divisi Mobile Legends di organisasi eSports ECHO, bahkan sejak tim ini masih bernama Sunsparks.
Kemahirannya membuat Arcadia membawa tim Sunsparks menjuarai MPL PH Season 5. Hal ini membuat Sunsparks diakuisisi oleh Aura PH di season 6. Pada season 8, Aura PH berganti nama menjadi ECHO.
Dirinya menjadi mantan pelatih di ECHO, tim eSports MLBB asal Filipina. Sejak bergabung dengan tim RRQ, ia mengumumkan perpisahannya dengan ECHO pada 11 Juli 2022 lalu usai menjadi pelatih selama total musim.
ADVERTISEMENT
Itulah profil RRQ Arcadia, sosok pelatih ECHO asal Filipina yang pernah membawa tim tersebut menjuarai MPL PH Season 5.
(SAN)