Urutan Chipset Snapdragon, Lengkap dengan Tingkatannya

Konten dari Pengguna
2 Juni 2022 16:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Salah satu prosesor Qualcomm Snapdragon. Foto: Qualcomm
zoom-in-whitePerbesar
Salah satu prosesor Qualcomm Snapdragon. Foto: Qualcomm
ADVERTISEMENT
Banyak yang ingin tahu mengenai urutan chipset Snapdragon yang kini populer dipakai pada mesin Android. Hingga kini, Qualcomm Snapdragon akan terus ditingkatkan, mengingat persaingan chipset smartphone yang semakin ketat.
ADVERTISEMENT
Tentu saja, peningkatan spesifikasi chipset Snapdragon yang semakin baik dan canggih demi mendukung gaya kerja pengguna Android masa kini yang serba multitasking.
Snapdragon digadang-gadang sebagai chipset terbaik untuk kelas Android. Sementara itu, beberapa Android lini flagship pun menggunakan chipset ini. Maka tak heran, jika HP dengan prosesor Snapdragon laris di pasaran.
Hingga artikel ini ditulis, tingkatan terbaru chipset Snapdragon sudah memasuki seri 800. Nah, untuk penjelasan lengkap mengenai tingkatan chipset Snapdragon terbaru hingga seri pertama akan di bahas di artikel ini, ya!

Daftar Urutan Chipset Snapdragon

Berikut ini adalah tingkatan kelas chipset Snapdragon yang masih beredar di pasaran, dikutip dari laman Android Authority.

1. Snapdragon 800 series

Qualcomm Snapdragon 888. Foto: Qualcomm
Seperti yang sudah tertulis di atas, bahwa saat ini series 800 menjadi urutan seri chipset Snapdragon paling terbaru. Beberapa ponsel kelas atas banyak ditemui menggunakan Snapdragon ini.
ADVERTISEMENT
Pada awal 2022, ponsel kelas atas sudah menggunakan Snapdragon 888, dengan CPU octa core yang tidak perlu lagi diragukan.
Kemudian, dengan CPU inti Cortex X2, Cortex A710 yang berjumlah tiga, dan Cortex A510 berjumlah 4, membuat ponsel dengan chipset ini menjadi sangat tangguh.
Tidak hanya itu saja, kelebihan yang dimiliki Snapdragon 800 series ini juga disokong dengan GPU Andreno terbaru, dengan kinerja yang sudah lebih efisien hingga 25% dan kinerja lebih cepat hingga 30% jika dibandingkan seri sebelumnya.

2. Snapdragon 700 Series

Menuju seri yang lebih lawas dari Snapdragon 800, yaitu Snapdragon 700. Chipset ini pun masih banyak dipakai hingga sekarang, terutama untuk ponsel kelas menengah, bahkan beberapa ponsel untuk kalangan atas juga masih terlihat menggunakan Snapdragon 700.
ADVERTISEMENT
Tidak heran karena pada seri 780G, Snapdragon telah menyematkan CPU Cortex A78 dengn clock 2,4 GHz, CPU Cortex A78 dengan clock 2,2 GHz berjumlah tiga buah, dan CPU Cortex A55 berjumlah lima buah.
Untuk bagian GPU, Snapdragon 700 series rata-rata sudah menghadirkan Adreno 642 dengan kinerja yang mampu bersaing dengan smartphone flagship.
Hal yang hebat dari seri 700 ini adalah masih dipakai sampai sekarang, karena chipset satu ini sudah mampu menjaring sinyal 5G. Namun, kelemahan di Snapdragon 700 masih belum sebaik dengan Snapdragon 800 di bagian kamera, mesin, dan grafis.

3. Snapdragon 600 Series

Cip prosesor Qualcomm Snapdragon. Foto: Astrid Rahadiani Putri/kumparan
Pada seri Snapdragon 600, paling baru adalah Snapdragon 695 dengan CPU octa core yang relatif kuat dan dilengkapi GPU Andreno 619.
ADVERTISEMENT
Untuk kelas chipset ini, sudah bisa menghasilkan kualitas video 4K dan mendukung empat kamera sekaligus, bisa dilihat beberapa HP kelas menengah yang sudah ada kamera di bodi belakang.
Namun, untuk Snapdragon 600 series masih bisa menangkap jaringan 4G, belum bisa menjangkau 5G. Nah, itu dia tiga urutan chipset Snapdragon terbaru dan masih banyak dipakai untuk smartphone masa kini.
(NSF)