Konten dari Pengguna

Urutan Rank ML Terbaru yang Wajib Diketahui Pemula

23 Mei 2022 15:55 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Urutan rank ML. Foto: Mobile Legends
zoom-in-whitePerbesar
Urutan rank ML. Foto: Mobile Legends
ADVERTISEMENT
Urutan rank ML merupakan hal yang mesti diketahui oleh para gamers. Mobile Legends merupakan game MOBA yang banyak dimainkan oleh berbagai kalangan. Game ini sangat seru dimainkan bersama teman.
ADVERTISEMENT
Kamu mungkin sering mendengar istilah mabar atau push rank yang dimaksudkan untuk meningkatkan rank player dalam Mobile Legends.
Pada permainan ini, ada tujuh tingkatan rank utama dan sebuah sub-rank yang bisa disebut menjadi title paling bergengsi pada game ML ini.
Bagi kamu yang penasaran mengenai urutan rank dalam ML, kamu bisa mengikuti pembahasannya di bawah ini.

Urutan Rank ML yang Perlu Diketahui

Ilustrasi bermain Mobile Legends. Foto: DrMedYourRasenn/Pixabay

1. Urutan Rank ML Warrior

Urutan pangkat rank ML yang pertama adalah Warrior, nantinya bisa kamu dapatkan jika pertama kali bermain game Mobile Legends. Rank Warrior bisa dicapai setelah level 8 dan memiliki lima hero.
Ada tiga urutan pada rank ini, yaitu Warrior III hingga I. Raih tiga bintang untuk naik ke tingkatan Mobile Legends berikutnya.
ADVERTISEMENT
Pada akhir session rank Warrior, kamu akan mendapatkan 1x Fragment Skin Premium, 1000 Battle Point dan 100 Ticket Mobile Legends.

2. Urutan Rank ML Elite

Ilustrasi Mobile Legends. Foto: Google Play Store
Pada rank Elite, kamu akan bertemu para gamer Mobile Legends yang mulai paham gameplay-nya. Rank Elite punya tiga tingkatan, yaitu Elite III hingga I.
Supaya bisa naik ke rank selanjutnya, maka kamu harus mengumpulkan empat bintang dan jangan sampai kalah saat push rank karena bintangmu akan berkurang.
Hadiah yang lebih besar bisa kamu dapatkan pada rank Elite ini yakni 3x Fragment Skin Premium, 200 Ticket, dan 2000 Battle Point Mobile Legends.

3. Urutan Rank ML Master

Berhasil melalui rank Elite, kamu akan masuk ke rank Master, dimulai dari rank Master IV sampai I.
Kamu tidak akan bertemu bot lagi dan akan mulai menghadapi lawan dengan berbagai skill. Untuk mencapai rank selanjutnya, maka kamu harus mengumpulkan empat bintang.
ADVERTISEMENT
Hadiah yang bisa kamu dapatkan pada rank ini adalah Skin Eksklusif Season, 4000 Battle Point, dan 300 Ticket Mobile Legends.

4. Urutan Rank ML Grandmaster

Ilustrasi Mobile Legends. Foto: Google Play Store
Jika kamu sudah masuk ke urutan level rank ML Grandmaster, maka permainan akan mulai sulit. Kamu harus mengeluarkan segala skill dan taktik untuk memenangkan permainan.
Terdapat lima tingkatan yang harus dilalui, yaitu Grandmaster V hingga I. Kamu juga harus mendapatkan bintang yang lebih banyak dari rank sebelumnya jika ingin melalui level ini.
Hadiah yang bisa kamu dapatkan dalam rank ini yakni Skin Eksklusif Season, 7000 Battle Point, dan 600 Ticket Mobile Legends.

5. Urutan Rank ML Epic

Pada rank Epic, sistem yang dipakai adalah Draft Pick Hero. Kedua tim yang bertambing punya kesempatan agar bisa banned dan juga pick hero yang diinginkan sesuai dengan strategi tim masing-masing.
ADVERTISEMENT
Pada level ini juga akan ada 5 tingkatan, yakni Epic V hingga Epic I. Dan untuk bisa naik ke level berikutnya, kamu harus mendapatkan 5 bintang.
Hadiah yang bisa kamu dapatkan dalam rank ini adalah Skin Eksklusif Season, 12000 Battle Point, dan 1000 Ticket.

6. Urutan Rank ML Legends

Ilustrasi Mobile Legends. Foto: Google Play Store
Persaingan di rank Legends semakin ketat. Bahkan, kamu bisa bertemu para pro player e-Sport amatir. Ada lima tingkatan di rank ini, yaitu Legend V hingga I.
Untuk bisa naik ke level berikutnya kamu harus mengumpulkan 5 bintang sempurna pada tiap tingkatannya.
Hadiah yang bisa kamu dapatkan dalam rank ini adalah Skin Eksklusif Season, 20000 Battle Point, dan 1500 Ticket Mobile Legends.

7. Urutan Rank ML Mythic

Jika dulu ini adalah rank paling tertinggi di Mobile Legends, namun kini menjadi rank tertinggi kedua. Rank Mythic memiliki lima tingkatan, mulai dari Mythic V sampai Mythic I.
ADVERTISEMENT
Hadiah yang bisa kamu dapatkan pada rank ini adalah Skin Eksklusif Season, Expression Mythic (Sticker), 20.000 Battle Point, dan 1500 Ticket.

8. Urutan Rank ML Glorious Mythic

Jika nilai Mythic Point kamu sudah mencapai 600, maka bisa masuk ke urutan rank tertinggi ML Glorious Mythic. Glorious Mythic banyak dihuni para pemain pro dan juga tim pro eSports.
Itulah urutan rank ML yang perlu kamu ketahui, terutama untuk pemain pemula. Selamat bermain!
(DEEM)