Bom Kampung Melayu Diduga Terkait Bom Ariana Grande

25 Mei 2017 0:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tim Gegana di TKP Bom Kampung Melayu (Foto: AP Photo/Achmad Ibrahim)
Polisi telah mengidentifikasi pelaku bom bunuh diri di Kampung Melayu, Jakarta Timur. Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto menduga bom bunuh diri di Kampung Melayu terkait dengan bom saat konser Ariana Grande di Manchester, Inggris.
ADVERTISEMENT
“Ada kejadian global di Manchester ketika ada show Ariana Grande ledakan. Kemudian negara tetangga kita Filipina, kelompok ISIS menyerang kota Marawi. Kami sudah siap tapi tak bisa memastikan kapan serangannya,” kata Setyo di Kampung Melayu, Rabu (24/5).
Manchester Arena, tempat terjadinya bom. (Foto: Andrew Yates/Reuters)
Polisi, kata Setyo, sebenarnya sudah mendeteksi akan adanya serangan teroris. Namun, tak menyangka serangan itu dilakukan malam ini.
“Kami sudah tahu. Tapi tak bisa memastikan,” jelasnya.
Yang pasti, Setyo menegaskan ada dugaan pelaku bom bunuh diri terkait kelompok yang melakukan teror saat konser Ariana Grande.
“Iya kemungkinan ada kaitan dengan kelompok menyerang di beberapa tempat,” tegasnya.
Pelaku bom bunuh diri diduga lebih dari satu orang. Satu pelaku dipastikan tewas dengan kondisi tubuh tercecer hingga kepala yang terlempar sampai halte TransJakarta Kampung Melayu.
ADVERTISEMENT