news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

3 Bek Kanan yang Bisa Menambah Kualitas Manchester United

Info Bola
Info Bola adalah story berita bola hari ini, jadwal terkini, tentang pemain, sepak bola Liga indonesia, Eropa, dan dunia.
Konten dari Pengguna
26 Mei 2019 17:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Bola tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Solskjaer mendampingi Man United di Camp Nou. Foto: Reuters/Sergio Perez
zoom-in-whitePerbesar
Solskjaer mendampingi Man United di Camp Nou. Foto: Reuters/Sergio Perez
ADVERTISEMENT
Musim ini, Manchester United melalui masa sulit dengan finis di peringkat keenam Liga Inggris. Armada Ole Gunnar Solskjaer terpaut lebih dari 30 angka dari dua rival abadi mereka, Manchester City dan Liverpool. Gagal menempati empat besar juga artinya ‘Setan Merah’ tak akan berada di kompetisi Liga Champions musim depan.
ADVERTISEMENT
Kini dengan keterpurukan tersebut, publik berharap musim depan Solskjaer bisa membawa kembali timnya ke papan atas. Demi bisa mengembalikan United ke posisi semestinya, mereka tentu butuh beberapa rekrutan bagus di bursa transfer musim panas, bersaing dengan Manchester City, Liverpool, atau bahkan Tottenham Hotspur.
Solskjaer sudah menyuarakan kekhawatirannya terhadap kualitas dan hasrat menang para pemainnya. Alhasil, kini tim asal kota Manchester tersebut bakal sibuk bergerak di bursa transfer musim panas. Setidaknya tujuh sampai delapan pemain bakal diganti, tak termasuk Luke Shaw, David De Gea dan Marcus Rashford.
Lini pertahanan jadi yang paling diperhatikan United, lantaran kerap jadi sebab utama kegagalan meraih hasil maksimal. Musim ini mereka kebobolan 54 gol di Liga Inggris. De Gea mencatatkan nirbobol paling sedikit dengan hanya dua kali.
ADVERTISEMENT
Chris Smalling dan Phil Jones diproyeksikan bakal digantikan nama-nama top seperti Matthijs de Ligt dan Kalidou Koulibaly. Dua bek tengah tersebut dinilai sudah tak berada pada level permainan United yang seharusnya.
Sementara bek kanan jadi salah satu posisi yang juga wajib dibenahi. Antonio Valencia yang cedera sepanjang musim bakal meninggalkan tim, sementara Ashley Young sudah menua dan mulai tak konsisten. Karena itu, setidaknya ada tiga bek kanan yang bisa memperkuat tim Manchester United. Berikut tiga nama tersebut.
1. Ricardo Pereira
Ricardo Pereira berduel dengan Leroy Sane. Foto: Reuters/Carl Recine
Musim ini Ricardo Pereira menunjukkan kemampuannya sebagai bek kanan kelas dunia dengan bergabung bersama Leicester City dari Porto musim panas lalu. Mahar 22 juta euro tak sia-sia, mengingat Pereira jadi sosok kunci pertahanan dan penyerangan klub asal kota Leicester tersebut.
ADVERTISEMENT
Selain apik dalam melakukan pertahanan, Pereira juga terkenal jago dalam membantu penyerangan. Bek asal Portugal tersebut gemar overlap ke wilayah permainan lawan, menunjukkan versatilitasnya sebagai bek sayap.
Bersama Leicester, Pereira tampil di 35 laga Liga Inggris musim ini, mencetak dua gol dan memberi tujuh asis. Kemampuan bertahannya pun luar biasa, melakukan 3,3 tekel dan 1,7 intersep per laga. Catatan tersebut jelas luar biasa, apalagi buat bek yang bermain dengan tim yang hanya mengincar papan tengah.
Bersama United nantinya, selain jadi sosok penting, Pereira juga bisa membantu Diogo Dalot untuk berkembang. Kemampuannya membantu penyerangan bisa memperkuat sisi kanan United. Kuat secara fisik dan cepat, merupakan karakteristik bek kanan yang saat ini kurang di Old Trafford.
ADVERTISEMENT
2. Thomas Meunier
Thomas Meunier. (Foto: AFP/Roman Kruchinin)
Tak mendapat banyak waktu main di Paris Saint-Germain, Thomas Meunier pun mulai gerah dan mengindikasikan bakal pindah. Walau sudah mendapat banyak trofi dengan PSG, Meunier tak kunjung mendapat tempat di tim utama. Kondisi tersebut bisa dimanfaatkan oleh Manchester United yang kini mencari pemain yang berkarakter persis seperti Meunier.
Musim panas ini, ‘Setan Merah’ jadi tim yang paling dikaitkan untuk merekrut Meunier. Bek kanan berusia 27 tahun tersebut hanya bermain 21 kali di Liga Prancis, jadi pilihan kedua Thomas Tuchel setelah Dani Alves. Punya rata-rata 1,9 tekel dan satu operan kunci per laga, Meunier tak hanya jadi incaran United, tapi juga raksasa lain seperti Juventus.
Merupakan bek yang gemar bermain dengan operan-operan pendek dan mempertahankan penguasaan bola, Meunier tetap punya akurasi umpan tarik yang hebat. Sesuatu yang tak dimiliki Young ataupun Dalot.
ADVERTISEMENT
3. Aaron Wan-Bissaka
Wan-Bissaka (29) tampil gemilang di musim ini. Foto: REUTERS/David Klein
Musim ini nama Aaron Wan-Bissaka melejit. Bersama Crystal Palace, Wan-Bissaka sukses jadi salah satu pemain terbaik di Liga Inggris. Selalu jadi andalan utama Roy Hodgson di sektor kanan pertahanan, Wan-Bissaka tampil 35 kali dan mencatatkan 3,7 tekel serta 2,4 intersep per pertandingan.
Memang Wan-Bissaka He masih harus meningkatkan kualitas distribusi bola, tapi mengingat usianya yang baru 21 tahun, tentu dirinya punya waktu berkembang. Merupakan sosok yang piawai dalam menjaga pertahanan, tercatat tak ada bek kanan yang lebih baik darinya dalam situasi satu lawan satu.
Punya tenaga dan stamina yang besar, Wan-Bissaka disebut bakal cocok dengan gaya permainan United yang begitu menguras tenaga. Mahar 50 juta paun diperlukan demi merekrut pemain andalan Crystal Palace tersebut, figur yang seharusnya tak menjadi masalah buat United. (bob)
ADVERTISEMENT
Baca lebih banyak informasi mengenai berita artis/berita heboh/info bola/dan lifehack lebih nyaman di aplikasi kumparan.
Download aplikasi Android di sini.
Download aplikasi iOS di sini.