Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
5 Fungsi Oli Gardan untuk Kendaraan Bermotor
14 Juni 2024 15:57 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Pemeliharaan Sasis dan Pemindah Tenaga Kendaraan Ringan SMK/MAK Kelas XII oleh Z. Furqon, dkk., oli gardan merupakan pelumas yang digunakan untuk melumasi gear (roda gigi) dan komponen lainnya pada bagian gardan.
Gardan sendiri merupakan salah satu bagian kendaraan yang berfungsi sebagai penggerak roda kendaraan sehingga mobil ataupun motor bisa berjalan.
Dengan memanfaatkan oli gardan, komponen gardan pada kendaraan bisa tetap awet, licin, dan tidak cepat rusak. Simak informasinya lebih lanjut dalam uraian di bawah ini.
Fungsi Oli Gardan
Oli gardan memiliki peranan spesifik agar kendaraan bisa bekerja optimal. Dirangkum dari laman resmi Hyundai dan Toyota Creek, berikut beberapa fungsi oli gardan untuk kendaraan bermotor.
1. Melumasi Gear Ratio
Fungsi oli gardan yang utama pada kendaraan adalah untuk melumasi gear ratio agar kinerja pergesekan antar komponen dalam mesin semakin halus dan tidak mudah rusak.
ADVERTISEMENT
Pasalnya, saat terjadi kerusakan pada bagian gear ratio, komponen di dalam mesin akan mengalami kerusakan akibat pergerakan yang sangat kasar. Apabila sudah rusak, tentu biaya perbaikan mesin kendaraan akan lebih mahal daripada mengganti oli gardan.
2. Melindungi Komponen Mesin
Oli gardan juga berfungsi untuk mencegah atau mengurangi keausan antara komponen yang saling bergesekan. Adanya oli gardan juga dapat mengurangi besar tenaga yang diperlukan dalam mesin dan panas yang ditimbulkan oleh gesekan pun akan berkurang.
Selain itu, oli gardan juga membuat kinerja gardan mesin lebih ringan dan melindungi komponen metal di dalam mesin dari friksi akibat gesekan antarlogam.
3. Melapisi Komponen Transmisi
Bagi kendaraan dengan transmisi otomatis, oli gardan berfungsi untuk mengatur kecepatan perputaran roda yang dibutuhkan pengemudi agar aman berkendara.
ADVERTISEMENT
Jika fungsi gardan terganggu, kendaraan tidak akan bisa mengubah kecepatan dengan sempurna, sehingga bisa menyebabkan terjadi kecelakaan fatal. Karenanya, penggunaan oli gardan sangat penting agar pergerakan transmisi tetap lancar.
4. Mencegah Suara Bising dari Mesin
Gesekan pada komponen-komponen gear yang tidak lancar dapat menimbulkan suara bising dari mesin. Kondisi ini terjadi karena gear transmisi rusak.
Dalam hal ini, oli gardan berperan penting untuk mencegah adanya suara bising dari mesin. Selain menimbulkan suara yang tidak nyaman saat berkendara, kondisi ini berpotensi menyebabkan kerusakan serius jika dibiarkan.
5. Mencegah Terjadinya Mesin Kepanasan
Pada dasarnya, proses pendinginan mesin gardan bergantung pada oli gardan. Oli gardan berfungsi untuk mencegah komponen gardan memuai akibat peningkatan suhu yang terlalu tinggi atau mesin kepanasan.
Karenanya, sangat penting untuk mengganti oli gardan secara berkala agar performa kendaraan tidak terganggu dan tidak mudah rusak. Selain itu, oli gardan juga berfungsi untuk mencegah komponen kendaraan macet yang bisa menyebabkan mesin panas.
ADVERTISEMENT
(NDA)