Konten dari Pengguna

5 Tips Aman Hadapi Pengemudi Arogan di Jalan

10 Juni 2024 18:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tips hadapi pengemudi yang arogan. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tips hadapi pengemudi yang arogan. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Semua orang mungkin sudah pernah menjumpai pengemudi yang arogan di jalan raya. Berurusan dengan pengemudi yang demikian bisa menimbulkan stres dan berpotensi membahayakan diri.
ADVERTISEMENT
Menangani kemarahan akibat pengemudi lain yang agresif seringkali menjadi hal yang sulit bagi orang yang belum berpengalaman. Supaya mampu menangani situasi tersebut, penting untuk mempelajari tips bagaimana cara menghadapi pengemudi yang arogan.

Tips Aman Hadapi Pengemudi Arogan

Ilustrasi tips hadapi pengemudi yang arogan. Foto: Pexels
Berikut adalah beberapa strategi untuk membantu menjaga diri agar tetap aman saat menghadapi pengemudi yang arogan di jalan raya. Simak tips selengkapnya yang telah dihimpun dari laman Certified Safe Driver dan sumber lainnya.

1. Kendalikan Emosi

Langkah pertama yang harus diambil adalah dengan mengendalikan emosi atau amarah. Penting untuk menyadari bahwa tidak ada yang bisa dikendalikan selain diri sendiri.
Anggap kejadian tersebut sebagai sesuatu yang tidak serius. Selain itu, untuk menghilangkan stres, cobalah berbicara dengan teman atau keluarga untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang situasi tersebut.
ADVERTISEMENT
Hal ini akan memastikan pengendara dapat merespons masalah di jalan dengan tenang.

2. Hindari Kontak Mata

Saat berhadapan dengan pengemudi yang arogan, sebisa mungkin hindari melakukan kontak mata dengannya. Pengemudi yang marah mungkin akan mencoba menakut-nakuti atau mencari perkelahian.
Oleh karena itu, pastikan hanya fokus berkendara pada jalan di depan untuk menghindari konflik dengan pengemudi yang terlalu agresif.

3. Tidak Membunyikan Klakson

Meskipun mungkin tampak wajar untuk membunyikan klakson kepada pengemudi yang secara agresif memotong jalan, namun hal ini hanya akan memperburuk situasi.
Cobalah untuk tetap bersabar dan hindari membuat suara klakson. Penting untuk diingat kapan saat yang tepat untuk menggunakan klakson agar tidak memicu pengemudi arogan untuk bereaksi berlebihan.
ADVERTISEMENT

4. Jaga Diri Tetap Aman

Lindungi diri dari pengemudi yang arogan di jalan. Jangan pernah meninggalkan kendaraan dan pastikan pintu dan jendela terkunci jika pengemudi agresif ingin melakukan konfrontasi,
Apabila pengemudi agresif berhenti di samping Anda, hindari kontak mata dengannya.

5. Jadi Pengendara yang Sopan

Tips berikutnya saat menghadapi pengemudi yang arogan adalah menolak kesempatan untuk memulai konflik dengan tidak menanggapi mereka.
Reaksi terbaik yang bisa diberikan kepada mereka adalah tetap sopan. Beri mereka ruang sebanyak mungkin dengan mengizinkan pengemudi lain masuk ke jalur Anda.
Dengan melakukan ini, akan membuat diri terbebas dari segala potensi pelanggaran lalu lintas yang dapat terjadi.
(SA)