Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.5
23 Ramadhan 1446 HMinggu, 23 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Fungsi Filter Bensin dalam Sistem Bahan Bakar Mobil
11 Juni 2024 12:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Infootomotif tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Pasalnya bahan bakar yang tidak bersih dapat mengakibatkan mesin rusak dan mempengaruhi kinerja mobil secara keseluruhan. Oleh karena itu, filter bahan bakar diperlukan untuk menghilangkan partikel yang tidak diinginkan tersebut dari bensin.
Pada uraian berikut dijabarkan lebih lanjut mengenai apa itu filter bensin dan fungsinya pada kendaraan.
Apa Itu Filter Bensin?
Filter bensin terdapat di hampir setiap mesin pembakaran internal. Komponen ini terletak di bawah mobil, di antara tangki dan pompa bahan bakar.
Dikutip dari buku Sistem Bahan Bakar Mesin Otomotif (2019) karya Adi Pratama Putra dan Ikhwanul Qiram, bagian ini bertugas untuk menyaring kotoran atau air yang mungkin terdapat di dalam bensin.
Elemen saringan terdapat di dalam rumah saringan yang bisa menurunkan kecepatan aliran bahan bakar. Akibatnya, air dan partikel kotoran yang lebih berat dari bensin mengendap ke bawah, sedangkan partikel kotoran yang lebih ringan disaring oleh elemen.
ADVERTISEMENT
Kebanyakan sistem bahan bakar setidaknya mempunyai dua filter:
Seiring waktu, filter bahan bakar dapat kotor dan mengalami penyumbatan. Oleh karena itu, perawatan pada filter penting untuk menjaga kesehatan dan performa mobil.
Fungsi Filter Bensin
Keberadaan filter bensin memainkan peran yang besar dalam sistem bahan bakar kendaraan. Merangkum dari berbagai sumber, fungsi filter bensin antara lain:
1. Menyaring Kotoran
Salah satu fungsi utama filter adalah menyaring kotoran dan partikel kecil yang akan masuk ke sistem pembakaran mesin.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya filter bensin, komponen ini menghalangi elemen yang berbahaya supaya tidak mencapai mesin. Sehingga pada gilirannya dapat mencegah kerusakan komponen mesin, seperti injektor bahan bakar dan katup.
2. Menyaring Air dalam Bahan Bakar
Selain menyaring kotoran dan partikel kecil, filter bensin juga berfungsi mencegah air masuk ke mesin.
Air pada bahan bakar dapat menjadi masalah serius karena dapat merusak sistem bahan bakar dan menimbulkan korosi. Filter tersebut dapat menangkap air dalam bahan bakar dan mencegah air masuk ke sistem pembakaran.
3. Mengurangi Kecepatan Aliran Bahan Bakar
Filter bensin juga dapat berfungsi sebagai alat untuk mengurangi laju aliran bahan bakar. Hal ini membantu menjaga tekanan bahan bakar konstan dalam sistem bahan bakar yang diperlukan, supaya terjadi pembakaran yang sempurna.
(SA)