Konten dari Pengguna

4 Ciri-ciri NPD atau Gangguan Kepribadian Narsistik yang Wajib Diketahui

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
9 November 2024 10:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ciri-ciri NPD. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ciri-ciri NPD. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
ADVERTISEMENT
NPD atau Narcissistic Personality Disorder adalah salah satu gangguan psikologis yang ditandai dengan harga diri yang tinggi. Ciri-ciri NPD ini dapat diketahui saat memasuki awal dewasa. Salah satunya adalah ketidaksukaan mereka akan kritikan yang diberikan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pengantar Psikologi Abnormal Definisi, Teori, dan Intervensi oleh Wisnu Catur Bayu Pati (2022:107) gangguan narsistik adalah seseorang dengan perasaan bangga dan yakin yang berlebihan terhadap diri sendiri dan adanya kebutuhan ekstrem akan pemujaan. Mereka akan merasa superior, spesial, atau unik dan mengharapkan orang lain untuk mengenali mereka seperti itu.

Ciri-ciri NPD atau Gangguan Kepribadian Narsistik

Ciri-ciri npd. Foto hanya ilustrasi. Sumber: Pexels
Orang dengan gangguan kepribadian narsistik akan merasa dirinya penting daripada orang lain. Tak jarang mereka akan sering membanggakan kemampuannya. Meskipun percaya diri itu baik, jika berlebihan dapat berampak pada kurangnya empati terhadap orang lain. Oleh karena itu, kenali ciri-ciri NPD pada penjelasan berikut.

1. Memiliki Khayalan Berlebihan

Penderita NPD sering kali berkhayalan akan kesuksesan yang dimiliki. Mereka secara berlebihan membayangkan bahwa dirinya mempunyai kekuasaan, ketampanan, kecantikan, hingga percintaan yang ideal.
ADVERTISEMENT

2. Merasa Dirinya Penting

Selanjutnya adalah NPD merasa sangat penting atau disebut juga dengan self-importance. Mereka merasa dirinya layak mendapatkan pujian hingga pengakuan sebagai orang yang penting. Namun tidak menyadari bahwa dirinya tidak lebih dari itu.
Kebutuhan akan rasa kagum orang sekitar atas dirinya dikarenakan mereka memiliki harga diri yang rendah. Sehingga haus akan validasi orang dan ingin terus dikagumi.

3. Merasa Memiliki Hak yang Spesial

Berikutnya, mereka dengan gangguan NPD sering merasa dirinya memiliki hak spesial. Sehingga mengharapkan perlakuan yang berbeda dari orang lain tanpa alasan yang masuk akal. Contohnya tidak pantas untuk mengantri, berharap diprioritaskan dalam pekerjaan, dan lain sebagainya.

4. Memanfaatkan Orang Lain

Perasaan unggul dari orang lain membuat penderita NPD sering memanfaatkan orang lain untuk kepentingan pribadinya. Tak jarang mereka tidak merasa bersalah atas perlakuan semena-menanya. Bahkan jika harus mengorbankan orang lain.
ADVERTISEMENT
Demikianlah penjelasan mengenai ciri-ciri NPD dalam ilmu psikologi yang merasa dirinya paling penting. Semoga bermanfaat! (NUM)