5 Pertanyaan Seputar Kepemimpinan yang Sering Diajukan HRD
Konten dari Pengguna
6 Maret 2023 14:02
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

HRD kerap kali menanyakan beberapa pertanyaan seputar kepemimpinan saat melakukan proses seleksi atau evaluasi kinerja. Hal itu karena kepemimpinan adalah salah satu faktor penting dalam kesuksesan sebuah organisasi atau perusahaan. Sebagai HRD, bertanggung jawab untuk memastikan bahwa pemimpin yang dipilih mampu mengelola tim dengan baik.
Prof. Dr. H. Suwanto, M.Si. dalam buku Pemimpin dan Kepemimpinan Dalam Organisai Publik dan Bisnis, kepemimpinan adalah kemampuan dalam memengaruhi orang lain dalam pencapaian tujuan dengan antusias.
Beberapa Pernyataan Seputar Kepemimpinan Yang Sering Diajukan HRD
Saat proses wawancara kerja pihak HRD kerap mengajukan beberapa pertanyaan kepada calon karyawan yang akan direkrut oleh perusahaan. Berikut ini adalah beberapa pertanyaan yang sering diajukan HRD terkait dengan kepemimpinan:
1. Apakah anda lebih suka bekerja secara tim atau individu?
Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui apakah kandidat memiliki kemampuan bekerja sama dengan tim atau lebih cocok bekerja sendiri. Seorang pemimpin harus mampu memimpin dan mengelola tim dengan baik, oleh karena itu kemampuan bekerja dalam tim sangat penting untuk dimiliki.
2. Menurut anda, apakah keahlian mengenai kepemimpinan penting dalam dalam menjalankan pekerjaan?
Pertanyaan ini menguji pemahaman kandidat tentang pentingnya keahlian kepemimpinan dalam mengelola tim dan organisasi. Seorang pemimpin yang baik harus mampu memimpin, menginspirasi, memotivasi, dan membimbing tim untuk mencapai tujuan bersama.
3. Bagaimanakah cara Anda menambah ilmu mengenai kepemimpinan?
Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui apakah kandidat memiliki inisiatif untuk mengembangkan diri dan meningkatkan kemampuan kepemimpinannya. Seorang pemimpin yang baik harus selalu belajar dan terus mengembangkan diri agar mampu memimpin dengan baik.
4. Bagaimanakah sikap Anda sebagai pemimpin dalam menghadapi anggota tim yang performanya kurang memuaskan?
Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kandidat mengelola performa anggota tim yang kurang memuaskan. Seorang pemimpin yang baik harus mampu memberikan masukan yang konstruktif dan memberikan dukungan untuk membantu anggota tim meningkatkan performanya.
5. Sebagai pemimpin, apa yang akan Anda lakukan jika mendapatkan adanya konflik internal dalam tim anda?
Pertanyaan ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan kandidat dalam menangani konflik internal dalam tim. Seorang pemimpin yang baik harus mampu menyelesaikan konflik dengan cara yang efektif dan mendukung kepentingan tim secara keseluruhan.
Demikianlah beberapa pertanyaan seputar kepemimpinan yang sering diajukan HRD. Semoga artikel ini dapat membantu anda dalam menjalani sesi wawancara dengan sukses.
(AZS)