Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Anak Tunggal Cocok dengan Anak Ke Berapa? Ini Penjelasan Karakteristiknya
18 November 2024 18:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Kecocokan ini dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satunya, yaitu urutan kelahiran yang menjadikan seseorang memiliki perilaku yang berbeda-beda.
Anak Tunggal Cocok dengan Anak ke Berapa?
Mengutip dari buku 123 Red-alerts Perilaku Anak, Dian Noviyanti (2020:6), anak tunggal cenderung mendapatkan perhatian yang optimal dari orang tua. Hal ini karena anak tunggal menjadi anak satu-satunya tidak memiliki kakak maupun adik.
Dengan demikian, anak tunggal tidak perlu bersaing untuk mendapatkan perhatian dari kedua orang tua. Hal ini menjadikan seseorang yang lahir sebagai anak tunggal cenderung memiliki sikap yang egois.
Namun, karena hal tersebut dapat membentuk karakter anak tunggal yang perfeksionis serta sering kesulitan menerima kenyataan. Ketika memiliki harapan besar, anak tunggal akan sulit menerima kesalahan ataupun kegagalan.
ADVERTISEMENT
Sesuai dengan urutan kelahiran, anak tunggal cocok dengan anak ke berapa? Anak tunggal cenderung cocok dengan anak bungsu. Kecocokan sebagai pasangan tersebut didasarkan atas perilaku atau karakteristik masing-masing.
Anak tunggal dan anak bungsu apabila berpasangan dapat melengkapi satu sama lain. Karakter anak tunggal sering dinilai sebagai anak yang manja, egois, dan bergantung dengan orang lain,
Namun, berdasarkan penilitian psikologis mengungkapkan bahwa anak tunggal juga cenderung memiliki keteraturan, dapat mengendalikan emosi, mandiri serta percara diri. Sementara anak bungsu memiliki karakter yang ceria dan sedikit manja, serta tenang dalam menyelesaikan berbagai masalah.
Dengan demikian, anak tunggal paling cocok dengan anak bungsu karena keduanya mempunyai karakter yang hampir sama sehingga dapat saling memahami satu sama lain. Karakteristik seseorang mungkin sangat berbeda berdasarkan urutan kelahirannya.
ADVERTISEMENT
Namun, karakteristik ini juga dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor. Adapun faktor tersebut, yaitu pola asuh, lingkungan sosial, dan tingkat emosional. Ketiga hal ini secara intern dapat membentuk karakter seseorang.
Anak tunggal cocok dengan anak ke berapa? Anak tunggal cocok dengan anak bungsu atau terakhir karena mempunyai karakter yang hampir sama sehingga dapat saling memahami ketika menjadi pasangan. (PAM)
Baca Juga: Karakter Anak Tunggal yang Penting Dipahami