Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Cara Confess Tanpa Ketahuan dan Mempermalukan Diri Sendiri
26 Juli 2023 18:29 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Hingga saat ini masih banyak yang mencari cara confess tanpa ketahuan. Mengingat confess ke orang yang disukai tidak semudah yang dibayangkan dan tidak ingin berakhir memalukan diri sendiri.
ADVERTISEMENT
Selain itu, rasa sayang dan rasa cinta bisa ditunjukkan dengan berbagai cara, bukan sekadar ungkapan i love you. Apalagi saat mengungkapkan selalu disertai perasaan deg-degan dan takut jika ditolak.
Dikutip dari www.joinonelove.org, berikut ini terdapat cara lengkap confess tanpa ketahuan. Cara ini perlu diperhatikan oleh semua orang yang ingin confess agar tidak membuat diri sendiri merasa malu.
Cara Confess Tanpa Ketahuan
Confess sering kali membuat banyak orang merasa malu, deg-degan, dan takut menjadi satu. Namun, berikut ini terdapat tata cara confess tanpa ketahuan dan memalukan diri sendiri yang bisa dilakukan.
1. Mengirim Pesan
Langkah pertama bisa dilakukan dengan mengumpulkan keberanian untuk mengirim pesan pada orang yang disukai. Jika direspon, lanjutkan dengan mengirim pesan berisi ungkapan rasa suka pada dirinya.
ADVERTISEMENT
Ini secara tidak langsung menjadi cara yang layak untuk memberi tahu orang tersebut tentang perasaan yang sebenarnya.
2. Memberikan Pujian Kepada Target
Memberikan pujian kepada target juga bisa menjadi salah satu cara yang tepat. Mengingat pujian sering kali menjadi hal yang disukai dan membuat orang tersebut jadi tertarik dengan Anda.
Berikan pujian yang menggambarkan bahwa Anda benar-benar memperhatikan dia dengan detail.
3. Menunjukkan Kasih Sayang
Jika tidak ingin ketahuan, Anda bisa mulai menunjukkan kasih sayang secara perlahan-lahan. Contohnya seperti membantu ia menyeberang hingga melakukan hal-hal yang ia sukai.
4. Meluangkan Waktu untuk Dia
Meluangkan waktu untuk dia juga bisa menjadi bukti seberapa pedulinya dengan dia. Anda bisa membuat rencana agar bisa terlibat dengannya dalam waktu yang sama.
ADVERTISEMENT
Misalnya seperti melakukan kegiatan positif bersama atau melakukan hobi yang ia suka.
5. Menjadi Pendengar yang Aktif
Jika ingin confess tapi masih merasa malu, maka bisa mulai untuk menjadi pendengar setiap ceritanya secara aktif. Pendengar yang baik tentu saja akan memperhatikan dan memahami maksud cerita orang lain dengan baik.
Ketika ia sudah mulai nyaman, maka bisa mulai mengungkapkan perasaan secara perlahan. Sebenarnya tanpa mengungkapkan perasaan ini sudah menjadi cara yang ampuh untuk confess.
Banyak cara confess tanpa ketahuan yang bisa dilakukan sesuai penjelasan tersebut. Lakukan secara perlahan namun pasti dan penuh percaya diri untuk hasil yang maksimal. (DSI)