Konten dari Pengguna

Cara Mengatasi Kejenuhan dalam Belajar yang Mudah dan Ampuh

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
16 November 2023 23:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mengatasi kejenuhan dalam belajar, sumber foto: Monstera Production by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mengatasi kejenuhan dalam belajar, sumber foto: Monstera Production by pexels.com
ADVERTISEMENT
Kejenuhan dan rasa bosan sebenarnya merupakan hal yang wajar terjadi dalam kegiatan belajar. Namun, perasaan tersebut dapat memengaruhi proses belajar seseorang, termasuk penurunan nilai akademis.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, ada beberapa cara mengatasi kejenuhan dalam belajar sangat diperlukan dalam kondisi ini, salah satunya menggunakan media belajar yang disukai.
Dikutip dari buku Belajar secara Efektif karya Drs. Thursan Hakim, berikut adalah beberapa cara efektif mengatasi kejenuhan dalam belajar.

Cara Mengatasi Kejenuhan dalam Belajar

Ilustrasi cara mengatasi kejenuhan dalam belajar, sumber foto: Monstera Production by pexels.com
Meski wajar terjadi, namun perasaan jenuh dan bosan tidak boleh dibiarkan begitu saja. Karena hal ini dapat memengaruhi hasil dari proses belajar yang dilakukan.
Berikut adalah tata cara mengatasi kejenuhan dalam belajar yang bisa diterapkan dengan mudah dan efektif.

1. Menggunakan Perangkat dan Media Belajar yang Disukai

Perkembangan teknologi membuat belajar tidak lagi membosankan. Kini, setiap orang bisa belajar menggunakan perangkat dan media yang disukai sesuai minatnya masing-masing.

2. Memahami Minat

Minat seseorang sangat berperan penting dalam proses belajar. Karena itu, penting untuk memilih sesuatu yang diminati agar kegiatan belajar terasa lebih menyenangkan.
ADVERTISEMENT

3. Belajar dengan Cara atau Metode yang Berbeda

Penerapan metode belajar yang berbeda dapat menjadi salah satu cara terbaik untuk mengatasi rasa jenuh dan bosan ketika belajar.

4. Pilih Tempat Belajar yang Nyaman

Cara mengatasi kejenuhan belajar lainnya adalah dengan memilih tempat yang nyaman dan sebaiknya jauh dari orang lalu-lalang.

5. Luangkan Waktu untuk Melakukan Hobi

Menghabiskan waktu hanya untuk belajar akan menimbulkan kebosanan. Karena itu, sebaiknya luangkan waktu sejenak untuk melakukan hobi agar pikiran kembali fresh.

6. Mengubah Dekorasi di Ruangan Belajar

Perubahan yang ada dalam ruangan belajar bisa memicu rasa semangat dalam diri untuk kembali tekun belajar.

7. Menciptakan Suasana Menyenangkan di Ruang Belajar

Ciptakan suasana menyenangkan di ruang belajar, seperti mendengarkan musik instrumental yang berirama tenang atau musik kesukaan agar belajar lebih semangat.

8. Melakukan Aktivitas Liburan

Terkadang, perlu juga melakukan aktivitas liburan untuk memulihkan energi yang banyak tersita atau terkuras saat belajar.
ADVERTISEMENT

9. Hindari Adanya Ketegangan Mental saat Belajar

Sebaiknya hindari ketegangan mental karena bisa membuat aktivitas belajar terasa jauh lebih berat dan melelahkan.
Itulah beberapa cara mengatasi kejenuhan dalam belajar yang ampuh dan bisa diterapkan dengan mudah. (DSI)