Konten dari Pengguna

Cara Menghadapi Teman Bermuka Dua dengan Tenang dan Elegan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
1 Mei 2023 17:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menghadapi teman bermuka dua, sumber foto: Марина Вотинцева by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menghadapi teman bermuka dua, sumber foto: Марина Вотинцева by pexels.com
ADVERTISEMENT
Menurut kamu, bagaimana tata cara menghadapi teman bermuka dua dengan elegan dan tenang? Cara ini tentu saja sangat dibutuhkan ketika kamu memiliki teman yang menjengkelkan karena bermuka dua.
ADVERTISEMENT
Selain teman, kamu bisa saja bertemu dengan orang bermuka dua di berbagai tempat. Hal ini baik di lingkungan kerja maupun pertemanan.
Memang orang bermuka dua bukan orang yang potensial, namun kamu tetap harus berhati-hati. Bila perlu, kamu bisa menerapkan cara berikut ini untuk menghadapi orang bermuka dua.

Cara Menghadapi Teman Bermuka Dua

Ilustrasi cara menghadapi teman bermuka dua, sumber foto: Hatice Baran by pexels.com
Dikutip dari inc.com, ini dia beberapa cara menghadapi teman bermuka dua dalam dunia kerja maupun pertemanan yang bisa kamu terapkan.

1. Pastikan Kecurigaan Kamu

Mengetahui orang yang bermuka dua memang tidak semudah yang dibayangkan. Jangan tergesa-gesa dalam memastikan kecurigaan kamu selama ini dan itu harus dengan bukti yang pasti.
Karena bisa saja teman kamu yang bermuka dua sedang melihat apa yang menjadi kecurigaan kamu. Lakukan tindakan sederhana yang pasti berhasil agar terhindar dari sakit kepala hingga banyak drama tidak penting.
ADVERTISEMENT

2. Mulai Jaga Jarak

Ketika kamu sudah menemukan teman mana yang bermuka dua, maka mulailah untuk menjaga jarak. Hal ini untuk mengantisipasi agar kamu tidak terjerumus ke dalam hal negatif yang dibuat teman.
Kebanyakan orang yang memang tidak tulus, hanya akan membuat kamu masuk ke dalam kubangan masalah. Namun, kamu perlu melakukannya secara perlahan jangan sampai bersikap kasar atau dingin secara terang-terangan.

3. Tetap Menjadi Diri Sendiri

Ketika mendapatkan teman bermuka dua, bisa jadi kamu akan kesulitan untuk menjadi diri sendiri. Maka dari itu, sejak awal meskipun memiliki teman bermuka dua atau tidak kamu tetap harus menjadi diri sendiri.
Jangan sampai kamu terlihat seperti orang paranoid dan simpan segala hal negatif yang kamu ketahui. Nantinya, kamu bisa mengambil sebuah keputusan apakah mendekati teman bermuka dua tersebut atau menghindarinya.
ADVERTISEMENT

4. Lakukan Pembicaraan Empat Mata

Saat orang bermuka dua sudah bergerak melampaui batas, maka langkah yang perlu kamu lakukan adalah berbicara empat mata. Ini merupakan solusi yang tepat untuk menyelesaikan masalah dengan orang bermuka dua.
Carilah waktu dan tempat pribadi yang memungkinkan untuk kamu dan teman berbicara secara lebih tenang.
Sekarang kamu sudah bisa menerapkan cara menghadapi teman bermuka dua tersebut dengan elegan dan tenang. Jangan gegabah dalam melakukan suatu tindakan jika ingin mendapatkan hasil maksimal. (DSI)