Apa itu El Clasico dalam Mobile Legends?

Konten dari Pengguna
13 April 2022 16:21 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
El Clasico di MPL Indonesia. (Foto: Instagram/MPL Indonesia)
zoom-in-whitePerbesar
El Clasico di MPL Indonesia. (Foto: Instagram/MPL Indonesia)
ADVERTISEMENT
Apa itu El Clasico dalam Mobile Legends? Biasanya pertanyaan ini pertama kali muncul ketika baru saja memulai game MOBA ini dan tertarik untuk ingin mengikuti skena kompetitif-nya.
ADVERTISEMENT
El Clasico merupakan laga klasik di mana kedua tim terbesar di suatu turnamen atau liga bertemu dan bertarung. Istilah ini muncul karena mereka memiliki prestasi yang mendominasi.
Di skena Mobile Legends Indonesia, El Clasico disematkan kepada pertarungan antara EVOS Esports dan RRQ Hoshi. Keduanya seringkali bertemu di liga kasta tertinggi yaitu MPL Indonesia.
Maka dari itu, setiap pertemuan antara dua tim besar ini kerap disebut dengan El Clasico. Kedua tim ini pun memiliki basis fanbase terbesar di Indonesia bahkan Asia Tenggara, khususnya di skena kompetitif Mobile Legends. Lalu, apa itu El Clasico Indonesia?

Apa itu El Clasico dalam Mobile Legends

Setelah mengetahui definisi istilah tersebut, kali ini Info Sport akan menjelaskan tentang sejarah kemunculan El Clasico dan bagaimana keduanya bisa dijadikan El Clasico Mobile Legends, sebagai berikut:
ADVERTISEMENT

1. Sejarah El Clasico di Mobile Legends

Pertama kali istilah El Clasico digaungkan antara dua rival yang berseteru yaitu berasal dari skena olahraga sepak bola, FC Barcelona dan Real Madrid CF. Keduanya sejak zaman dahulu sudah mendominasi kasta tertinggi liga Spanyol, La Liga.
Kemudian, istilah ini mulai merambah ke liga lain, seperti contoh di Jerman. Istilah ini dikenal dengan mengadopsi bahasa Jerman sendiri, yaitu Der Klassiker yang mempertemukan antara Bayern Muenchen dengan Borussia Dortmund.
Istilah ‘laga klasik’ tersebut mulai menjalar ke seluruh skena kompetitif, salah satunya esports di sistem MOBA, yaitu Mobile Legends antara EVOS Esports dengan Team Rex Regum Qeon.

2. El Clasico Mobile Legends Indonesia

Sejak Mobile Legends: Bang Bang Professional League dimulai pada Season 1 persaingan antara Sang Raja dan Macan Putih sudah mulai terlihat, walaupun yang memenangkan turnamen pada saat itu Team NXL Esports.
ADVERTISEMENT
Ketika musim kedua dimulai, kedua tim ini berhasil mencapai final dan bertarung untuk mendapatkan takhta juara pada tahun 2018 silam. Sang Raja keluar menjadi juara di MPL Indonesia Season 2.
Hingga saat ini, jika kedua tim saling bertemu akan selalu berjalan seru dan saling melawan dengan keras. Mereka terlihat seperti pionir yang saling adu mekanik di arena Land of Dawn.

Fakta Menarik El Clasico Mobile Legends Indonesia

Berikut ini adalah beberapa fakta menarik yang membuat laga El Clasico Mobile Legends Indonesia antara RRQ Hoshi melawan EVOS Legends terbilang sangat seru dan wajib ditonton, antara lain:

1. Torehan Juara MPL Indonesia

Evos Legends di El Clasico. (Foto: Instagram/Evos Esports)
Mengutip dari situs resmi MPL Indonesia, statistik menunjukkan RRQ Hoshi lebih unggul menjadi juara dengan torehan 3 piala yang dimenangkan pada Season 2, 5 dan 6. Sedangkan EVOS Legends berhasil mendapatkan juara 2 kali pada Season 4 dan 7.
ADVERTISEMENT

2. Bertemu 3 Kali di Final MPL Indonesia

Selama gelaran Mobile Legends:Bang Bang Professional League berlangsung, Raja dari Segala Raja dan Sang Macan Putih sudah bertemu tiga kali di final pada Season 2, 4 dan 5. Dengan kedudukan RRQ Hoshi 2 - 1 EVOS Legends.

3. El Clasico Terjadi di Grand Final M1 World Championship

Grand Final M1 World Championship pada 2019 diduduki oleh kedua tim asal Indonesia yaitu EVOS Legends dan RRQ Hoshi. Secara otomatis, gelaran final tersebut bertajuk El Clasico yang dimenangkan secara dramatis oleh EVOS Legends.
Apa itu El Clasico dalam Mobile Legends merupakan laga klasik antara tim esports dari RRQ Hoshi melawan EVOS Legends. Semoga keduanya berhasil lolos dan bertemu di Play-Off MPL Indonesia Season 9.
(FS)