Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Apa itu Twitch? Ini Pengertian, Sejarah, dan Streamer-nya
14 Juni 2022 18:17 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang suka nonton streaming game, pernahkah kamu mendengar apa itu twitch? Mengutip dari Wikipedia, Twitch adalah layanan video streaming yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan siaran langsung.
ADVERTISEMENT
Meski memiliki streamer dari berbagai kategori, fokus utama Twitch adalah streaming video game .
Pengguna dapat menonton orang lain bermain game, berinteraksi dengan pemirsa lain, atau melakukan streaming langsung gameplay mereka sendiri ke seluruh dunia.
Banyak permainan yang dimainkan para streamer, di antaranya seperti game-game populer seperti Fortnite, Teamfight Tactics, League of Legends, dan Grand Theft Auto V termasuk yang paling banyak ditonton. Lalu, apa itu Twitch TV? Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya.
Apa itu Twitch?
Konsep dibalik berdirinya Twitch berasal dari Justin Kan dan Emmett Shear, yang pada tahun 2007 meluncurkan situs web bernama Justin.tv.
Layanan tersebut memungkinkan orang untuk melakukan streaming sendiri dan mengobrol dengan para penonton secara langsung.
ADVERTISEMENT
Berkat bantuan dari komunitas game , justin.tv kemudian berganti nama menjadi Twitch Interactive pada tahun 2014. Sesaat kemudian, Twitch diakuisisi oleh Amazon dengan banderol $970 juta.
Meski lebih berfokus pada konten game, Twitch juga memiliki kategori lain seperti vlogging, konten memasak, musik, dan lain sebagainya.
Bahkan, kategori “Just Chatting”, memiliki trafik yang cukup besar. Meski para streamer dalam kategori ini hanya duduk dan berinteraksi dengan penontonnya.
Setelah mengetahui apa itu arti Twitch, maka Info Sport akan jelaskan tiga streamer paling terkenal di Twitch.
3 Streamer Terpopuler di Twitch
Layanan siaran streaming video game saat ini tumbuh secara pesat, utamanya karena semakin ketatnya persaingan antara YouTube dan Facebook Gaming. Namun, siaran streaming video game terpopuler masih dipegang oleh Twitch.
ADVERTISEMENT
Nah, pada poin ini kita akan membahas 5 streamer terpopuler di Twitch. Simak ulasannya!
1. xQcOW
Felix Lengyel, atau biasa dikenal dengan xQcOW adalah seorang streamer yang berasal dari Kanada. Ia memulai karirnya sebagai streamer saat masih berusia 19 tahun.
Di Twitch, dirinya lebih sering memainkan game online League of Legends. Hingga bulan Mei 2022, xQcOW telah mencatatkan total 610 juta jam tayang.
Dengan jumlah subscriber mencapai 3 juta, ia mampu mendulang pemasukan hingga $292,477 setiap bulannya. Belum termasuk pemasukan dari sponsorship, donasi, gaji tim, iklan, dan lain sebagainya
2. Summit1G
Summit1G atau Jaryd Russell Lazar, menjadi salah satu streamer terpopuler di Twitch. Dalam kanal streamingnya, ia memainkan beberapa game seperti Grand Theft Auto V, iRacing, Escapes from Tarkov, Foxhole, Valorant, Hearthstone, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Pada 2012, ia mulai menggunakan Twitch. Dia memiliki lebih dari 6 juta pengikut dan mendapat 550 juta views per hari.
Sementara itu, pada tahun 2018, Summit1G menjadi salah satu kanal streaming terpopuler di platform Twitch. Ia berhasil mendapatkan total 416 juta jam tayang.
3. Gaules
Gaules merupakan seorang streamer dari Brazil yang sukses menjadi salah satu streamer terpopuler di Twitch.
Sebelumnya, ia merupakan seorang atlet Counter-Strike, dan banting setir menjadi content creator yang menyiarkan turnamen Valorant dan CS:GO di kanal Twitch miliknya.
Dia memiliki basis penggemar yang besar, dan banyak orang suka menonton live streaming-nya setiap hari. Dari segi jam tayang, kontennya telah ditonton sebanyak 412 juta jam tayang.
Nah, itulah informasi mengenai apa itu twitch, sejarah berdirinya, hingga streamer terpopuler di twitch. Di platform ini, kamu juga bisa mengambil ilmu para streamer profesional saat memainkan game tertentu.
ADVERTISEMENT
(ANS)