news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Latihan Melempar Bola ke Dalam pada Olahraga Sepak Bola: Mengenal Throw In

30 Agustus 2022 17:47 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi lemparan ke dalam. Foto: fa.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi lemparan ke dalam. Foto: fa.com
ADVERTISEMENT
Sepak bola merupakan permainan yang dimainkan oleh dua regu yang masing-masing beranggotakan 11 pemain. Tujuan utama dalam permainan sepak bola adalah memasukkan bola sebanyak-banyaknya ke gawang lawan dan berusaha mempertahankan gawangnya sendiri agar tidak kemasukan bola dari lawan.
ADVERTISEMENT
Dalam olahraga sepak bola, terdapat berbagai latihan seperti latihan menendang, mengumpan, hingga melempar bola. Seperti diketahui, latihan melempar bola ke dalam pada olahraga sepak bola disebut dengan latihan throw-in.
Lalu, bagaimana cara melakukan throw-in yang sesuai dengan peraturan yang ada? Berikut jawabannya.

Latihan Melempar Bola ke Dalam pada Olahraga Sepak Bola

Ilustrasi lemparan ke dalam. Foto: fa.com
Bagi pemain profesional, melakukan throw-in mungkin menjadi aksi yang mudah. Berbeda dengan pemain amatir, yang masih mungkin melakukan kesalahan.
Berikut adalah peraturan melempar ke dalam atau throw-in yang baik dan benar.
ADVERTISEMENT

Tujuan Lemparan ke Dalam

Ilustrasi lemparan ke dalam. Foto: fa.com
Tujuan dari lemparan ke dalam adalah untuk menghidupkan atau memulai permainan setelah bola keluar meninggalkan lapangan melalui garis samping.
Lemparan ke dalam merupakan satu-satunya teknik dalam permainan sepak bola yang dimainkan dengan lengan dari luar lapangan permainan.
Ketika melakukan lemparan ke dalam, peraturan offside tidak berlaku. Lemparan ke dalam dapat dilakukan dengan atau tanpa awalan, baik dengan posisi kaki sejajar maupun salah satu kaki di depan.

Peraturan Lain dalam Permainan Sepak Bola

Ilustrasi memulai pertandingan (kick off). Foto: https://thesefootballtimes.co/
Dalam permainan sepak bola ada beberapa peraturan yang diterapkan menurut organisasi sepak bola dunia (FIFA), di antaranya berikut ini:

1. Memulai Pertandingan

Seperti pada laga sepak bola lainnya, kedatangan pemain dan ofisial ke lapangan menjadi awal terjadinya sebuah pertandingan.
ADVERTISEMENT
Ditandai dengan saling jabat tangan dan baris menghadap penonton. Wasit memanggil kedua kapten tim untuk menentukan tim mana yang pertama kali memegang bola atau tim mana yang memilih gawang dengan coin toss.

2. Ukuran Lapangan

Lapangan sepak bola yang harus sesuai dengan yang ditetapkan FIFA yakni berukuran panjang 90-120 meter dan lebar lapangan sekitar 45-90 meter.

3. Peraturan Gol

Sebuah gol terjadi apabila bola secara keseluruhan telah melewati garis gawang. Cara memasukkan bola ke gawang dapat dilakukan dengan berbagai macam cara antara lain sebagai berikut:

4. Tendangan Gawang

Tendangan gawang adalah sebuah tendangan dari kotak penalti yang dilakukan oleh penjaga gawang atau pemain lain akibat bola dibuang keluar lapangan lewat garis gawang oleh pemain lawan.
ADVERTISEMENT
(ANS)