news-card-video
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

20 Contoh Teks Mukadimah untuk Berbagai Acara sebagai Referensi

Inspirasi Kata
Menyajikan artikel berisi kata-kata, kutipan, dan kalimat yang menginspirasi pembaca.
7 Maret 2025 12:27 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inspirasi Kata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Teks Mukadimah Untuk Berbagai Acara, Foto: Unsplash/MDV Edwards.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Teks Mukadimah Untuk Berbagai Acara, Foto: Unsplash/MDV Edwards.
ADVERTISEMENT
Contoh teks mukadimah untuk berbagai acara ini bisa digunakan sebagai panduan dalam menyusun kata-kata pembuka yang baik dan berkesan. Mukadimah yang tepat akan memberikan kesan pertama yang positif, membangun suasana, dan mengantarkan audiens ke inti acara.
ADVERTISEMENT
Dengan menyusun mukadimah yang runtut dan bermakna, kita bisa menyampaikan rasa syukur, penghormatan, dan harapan untuk kelancaran jalannya acara. Oleh karena itu, jika bingung membuat mukadimah atau kata pengantar, contoh ini bisa digunakan sebagai referensi.

Contoh Teks Mukadimah untuk Berbagai Acara

Ilustrasi Contoh Teks Mukadimah Untuk Berbagai Acara, Foto: Unsplash/maroke.
Dikutip dari buku Siapapun Bisa Menjadi MC karya Riayatul Ulfah (2022: 51), pembawa acara atau MC harus mampu menghidupkan acara agar sukses. Contoh teks mukadimah untuk berbagai acara ini pun bisa digunakan sebagai referensi.
Mukadimah berfungsi untuk mengarahkan perhatian audiens dan memberikan gambaran awal tentang isi pembahasan, sehingga suasana menjadi lebih terarah dan peserta siap mengikuti jalannya acara.
Dengan mukadimah yang tepat, MC dapat menghubungkan setiap sesi acara dengan lancar, menciptakan alur yang nyaman, dan menjaga energi positif hingga acara selesai. Berikut adalah contoh teks mukadimah untuk berbagai acara sebagai referensi.
ADVERTISEMENT

1. Mukadimah Acara Formal

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi/siang/sore. Yang terhormat para tamu undangan, hadirin sekalian, marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah Swt. atas rahmat-Nya sehingga kita dapat berkumpul dalam acara ini. Semoga acara ini berjalan lancar dan membawa manfaat bagi kita semua.

2. Mukadimah Acara Nonformal

Halo semuanya! Selamat datang di acara ini. Terima kasih atas kehadiran dan antusiasme teman-teman sekalian. Hari ini kita akan bersenang-senang sambil belajar hal-hal baru. Yuk, kita mulai acara ini dengan penuh semangat!

3. Mukadimah Acara Keagamaan

Bismillahirrahmanirrahim.
Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah Swt. yang telah memberikan kita nikmat iman dan kesehatan, sehingga kita bisa berkumpul dalam acara pengajian hari ini. Semoga ilmu yang kita dapatkan menjadi berkah dan membawa kebaikan.

4. Mukadimah Acara Perpisahan Sekolah

Selamat pagi, Bapak/Ibu guru yang kami hormati, serta teman-teman yang saya cintai. Hari ini, kita berkumpul untuk mengucapkan selamat jalan kepada teman-teman kelas 6 yang akan melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya. Mari kita rayakan momen ini dengan penuh kebahagiaan dan rasa syukur.
ADVERTISEMENT

5. Mukadimah Acara Ulang Tahun

Halo semuanya! Terima kasih sudah datang ke pesta ulang tahun ini. Senang sekali bisa berbagi kebahagiaan bersama orang-orang tersayang. Yuk, kita nikmati acara ini dengan penuh keceriaan dan kebersamaan!

6. Mukadimah Acara Pentas Seni

Selamat malam, hadirin yang berbahagia. Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat-Nya kita bisa berkumpul dalam acara pentas seni ini. Mari kita apresiasi setiap penampilan dan merayakan kreativitas bersama-sama!

7. Mukadimah Acara Seminar

Selamat pagi/siang, para peserta seminar yang kami hormati. Terima kasih atas kehadiran Anda dalam acara ini. Hari ini, kita akan membahas topik yang sangat penting dan relevan. Semoga diskusi kita berjalan lancar dan memberikan wawasan baru.

8. Mukadimah Acara Rapat

Selamat pagi/siang, rekan-rekan sekalian. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk hadir dalam rapat ini. Mari kita bahas agenda yang telah disusun dengan fokus dan kebersamaan, agar keputusan yang diambil membawa kebaikan bagi kita semua.
ADVERTISEMENT

9. Mukadimah Acara Peringatan Hari Besar

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi/siang, hadirin yang berbahagia. Hari ini, kita berkumpul untuk memperingati [nama hari besar]. Mari kita jadikan momen ini sebagai refleksi diri dan pengingat akan nilai-nilai yang kita junjung bersama.

10. Contoh Mukadimah Pengajian

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ،السّلام عليكم ورحمة الله وبركاته
اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَ عَلَيْنَا بِنِعْمَةِ الْإِيْمَانِ، وَهَدَىنَا عَلَى دِيْنِ الْإِسْلَامِ، أَشْهَدُ أَنْ لاإِلهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ الْمَلِكُ حَقُّ الْمُبِيْنُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ الْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ. اللّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلىَ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى ءَالِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ،أَمَّا بَعْد
Bismillahir rohmanir rohiim. Asslamu’alaikum wa rohmatullahi wa barokatuh. Al-hamdulillahi lladzi an’ama ‘alaina bini’matil-iman, wa hadana ‘ala dinil-islam, Asy-hadu anlaa-ilaha illallahu wahdahu laa syarikalahul- malikul-haqul-mubin, wa Asy-hadu anna Sayidana Muhammadan ‘abduhu wa rasuluhl-mab’utsu rohmatan lil-‘alamin. Allahumma Sholi wa Sallim wa Barik ‘ala Sayidina Muhammadin wa ‘ala alihi wa ash-habihi ajma’in, Amma Ba’du.
ADVERTISEMENT

11. Mukadimah Acara Wisuda

Selamat pagi, para wisudawan, keluarga, dan seluruh tamu undangan yang terhormat. Hari ini adalah momen istimewa untuk merayakan perjuangan dan pencapaian luar biasa para lulusan. Mari kita rayakan keberhasilan ini dengan penuh kebanggaan dan rasa syukur.

12. Mukadimah Acara Lomba

Selamat pagi/siang, para peserta lomba yang luar biasa! Terima kasih telah berpartisipasi dalam ajang ini. Semangat sportivitas dan kebersamaan menjadi kunci utama. Selamat bertanding, dan tunjukkan kemampuan terbaik kalian!

13. Mukadimah Acara Workshop

Selamat pagi, peserta workshop yang kami banggakan. Terima kasih telah hadir untuk belajar dan mengembangkan diri bersama kami. Semoga sesi ini memberikan ilmu yang bermanfaat dan menginspirasi kita semua.

14. Mukadimah Acara Reuni

Halo semuanya! Senang sekali bisa bertemu kembali setelah sekian lama. Reuni ini adalah kesempatan indah untuk mengenang kenangan manis dan mempererat kembali tali persaudaraan kita. Yuk, kita nikmati kebersamaan ini!
ADVERTISEMENT

15. Mukadimah Acara Penyambutan Tamu

Selamat datang, tamu-tamu yang kami hormati. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk hadir di tempat ini. Semoga kehadiran Bapak/Ibu menjadi berkah dan mempererat tali silaturahmi di antara kita.

16. Mukadimah Acara Bakti Sosial

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi, para relawan dan hadirin sekalian. Hari ini kita berkumpul untuk berbagi kebaikan melalui acara bakti sosial ini. Semoga apa yang kita lakukan dapat membawa manfaat bagi masyarakat dan menjadi amal yang diterima oleh-Nya.

17. Mukadimah Ceramah

اَلْحَمْدُ لله الَّذِيْ أَعَزَّنَا باِلْإِيمَانِ بِهِ، وَهَدَاناَ إِلَى عَظِيمِ شَرِيْعَتِهِ، وَأَسْعَدَنَا بِاتِّبَاعِ أَفْضَلِ رُسُلِهِ، أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، فيِ أُلُوهِيَّتِهِ وَرُبُوْبِيَّتِهِ وَأَسْمَائِهِ وَصِفَاتِهِ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ، وَبَعْدُ
ADVERTISEMENT
Alhamdu lillahi a’azzana bil imani bih. Wahadana ila ‘adzimi syari’atih. Wa as’adana bittiba’i afdhali rusulih. Asyhadu alla ilaha illallah wahdahu laa syarika lahu, fii uluuhiyyatihii, warubuubiyyatihii wa asmaaihi washifatih. Wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu warasuluh. Allahumma Shalli Wasallim Wabarik ‘Ala Sayyidina Muhammadin Wa’ala Alihi Washahbihi ajma’in. Waba’du.

18. Contoh Mukadimah Kultum

~~اَلْحَمْدُ ِللهِ الْعَزِيْزِ الْغَفُوْرِ، اَلَّذِيْ جَعَلَ فِي اْلإِسْلاَمِ الْحَنِيْفِ الْهُدَي وَالنُّوْرِ، اَللَّهُمَّ صَلِّيْ عَلَي سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ خَاتِمِ اْلأَنْبِيَاءِ وَالْمَرْسَلِيْنَ وَعَلَي آلِهِ الطَّيِّبِيْنَ وَأَصْحَابِهِ اْلأَخْيَارِ أَجْمَعِيْنَ. أَمَّا بَعْدُ
Alhamdulillahi adzizil gaafuur, Alladzi ja’ala fil islamil haniifil hudaa wannur, Allahumma shalli ala sayyidina Muhammadin khatimil ambiya’i wal mursaliin wa ala alihi thayyibina wa as-habihil ahyari ajma’iin. Amma Ba’du.

19. Contoh Mukadimah untuk Khutbah Jumat

إنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِيْنُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُوْرِ أَنْفُسِنَا وَمِنْ سَيِّئَاتِ أَعْمَالِنَا مَنْ يَهْدِهِ اللهُ فَلاَ مُضِلَّ لَهُ وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَادِيَ لَهُ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ.
ADVERTISEMENT
يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ آمَنُوا اتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ
يَا أَيُّهَا النَّاسُ اتَّقُوْا رَبَّكُمُ الَّذِيْ خَلَقَكُمْ مِنْ نَفْسٍ وَاحِدَةٍ وَخَلَقَ مِنْهَا زَوْجَهَا وَبَثَّ مِنْهُمَا رِجَالاً كَثِيْرًا وَنِسَاءً وَاتَّقُوا اللهَ الَّذِيْ تَسَاءَلُوْنَ بِهِ وَاْلأَرْحَامَ إِنَّ اللهَ كَانَ عَلَيْكُمْ رَقِيْبًا
يَا أَيُّهَا الَّذِيْنَ آمَنُوا اتَّقُوا اللهَ وَقُوْلُوْا قَوْلاً سَدِيْدًا يُصْلِحْ لَكُمْ أَعْمَالَكُمْ وَيَغْفِرْ لَكُمْ ذُنُوْبَكُمْ وَمَنْ يُطِعِ اللهَ وَرَسُوْلَهُ فَقَدْ فَازَ فَوْزًا عَظِيْمًا
Innal hamda lillah, nahmaduhu wa nasta'inuhu wa nastaghfiruh, wa na'udzu billahi min syururi anfusinaa wa min sayyiaati a'maalinaa, man yahdihillahu falaa mudhilla lah, wa man yudhlil falaa haadiya lah. Asyhadu alla ilaaha illallah wahdahu laa syariika lah, wa asyhadu anna Muhammadan 'abduhu wa rasuuluh.
Yaa ayyuhalladzina aamanut taqullaha haqqa tuqaatihi wa laa tamutunna illaa wa antum muslimun.
ADVERTISEMENT
Yaa ayyuhannaasuttaquu rabbakumulladzi khalaqakum min nafsin waahidatin wa khalaqa minhaa zaujahaa wa batstsa minhumaa rijaalan katsiiran wa nisaa'aa, wattaqullahalladzi tasaa'aluuna bihi wal arhaam, innallaha kaana 'alaikum raqiibaa.
Yaa ayyuhalladzina aamanut taqullaha wa quuluu qaulan sadiidaa, yushlih lakum a'maalakum wa yaghfir lakum dzunuubakum, wa man yuthi'illaha wa rasuulahu faqad faaza fauzan 'azhiimaa.

20. Mukadimah Acara Akad

Assalamualaikum wr. wb.
Bapak-bapak, Ibu-ibu, serta hadirin yang saya hormati, atas nama keluarga saya mengucapkan selamat pagi, selamat datang, dan terima kasih untuk hadirin semuanya yang berkenan hadir pada acara akad nikah (nama mempelai wanita), putri dari Bapak (nama ayah) dan Ibu (nama ibu) dengan (nama mempelai pria), putra dari Bapak (nama ayah) dan Ibu (nama ibu mempelai pria). Semoga segalanya berlangsung dengan lancar tanpa halangan apa pun.
ADVERTISEMENT
Hadirin, saat ini Calon Mempelai Pria beserta keluarganya telah tiba di depan masjid Al Hidayah dan dipersilakan memasuki masjid oleh keluarga Calon Mempelai Wanita, untuk melaksanakan acara akad nikah.
Itulah contoh teks mukadimah untuk berbagai acara sebagai referensi. Contoh ini bisa disesuaikan dengan acara yang dilakukan. (Umi)