news-card-video
15 Ramadhan 1446 HSabtu, 15 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Foto: Aksi Panggung Nissa Sabyan Sukses 'Bius' Ribuan Warga Jambi

12 Januari 2020 3:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Aksi Panggung Nissa Sabyan di Malam Puncak HUT ke-63 Provinsi Jambi. Foto: Humas Pemprov Jambi
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Panggung Nissa Sabyan di Malam Puncak HUT ke-63 Provinsi Jambi. Foto: Humas Pemprov Jambi
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Pesona aksi panggung Nissa Sabyan dan grup religinya 'Sabyan Gambus' sukses membius ribuan masyarakat Jambi yang memadati Lapangan Kantor Gubernur Jambi, Telanaipura, Kota Jambi malam tadi, Sabtu (11/01).
ADVERTISEMENT
Konser Sabyan Gambus ini merupakan rangkaian acara memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-63 Provinsi Jambi. Selain menghadirkan Sabyan Gambus, malam puncak peringatan HUT Jambi itu juga menampilkan artis lokal Jambi, Wak Kocai.
Penampilan Nissa Sabyan di atas panggung malam puncak peringatan HUT ke-63 Provinsi Jambi. Foto: Instagram @indian_fanbase
Dalam penampilannya, Nissa Sabyan tampil menghipnotis warga Jambi lewat tembang lagu 'Tabassam' membuka penampilannya yang diiringi suara teriakan histeris dari para penonton saat Nissa memasuki panggung utama.
Berkostum baju yang didominan warna coklat muda dan rok panjang warna hitam putih, aksi panggung remaja ini terlihat cantik dan sangat anggun dihadapan penggemar yang rata-rata remaja di Lapangan Halaman Kantor Gubernur Jambi.
Ribuan warga baik remaja, orangtua tumpah ruah dan ikut bernyanyi bersama Nissa Sabyan. Foto: Instagram @indian_fanbase
Tampak hadir dalam acara tersebut, diantaranya, Gubernur Jambi Fachrori Umar bersama Istri Rahima Fachrori dan Pj Sekda Provinsi Jambi Sudirman serta para pejabat lainnya.
ADVERTISEMENT
Apalagi saat Nissa mengajak Gubernur Jambi beserta Istri dan para pejabat lainnya ke panggung untuk berduet menyanyikan lagu spesial 'Allahumma Labbaik', para penonton turut histeris dan Gubernur Fachrori pun mengapresiasi warganya.
Gubernur Jambi Fachrori Umar dan Istri Rahima Fachrori saat bernyanyi bersama Nissa Sabyan. Foto: Humas Pemprov Jambi
Total ada lebih 8 lagu-lagu sholawat dan lagu Islami yang dinyanyikan Nissa Sabyan dan grupnya menghibur masyarakat Provinsi Jambi.
Setelah menyelesaikan semua lagunya, Nissa Sabyan mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan antusiasme masyarakat Jambi yang luar biasa.
Nissa Sabyan bersama Gubernur Jambi Fachrori Umar bersama Istri Rahima Fachrori. Foto: Humas Pemprov Jambi
Dipenghujung penampilannya, Nissa Sabyan juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jambi yang telah mengundangnya untuk tampil di Jambi, semoga Provinsi Jambi lebih maju.
Warga pun tampak takjub dengan penampilan grup musik religi dan gelaran acara tersebut.