Konten dari Pengguna

3 Contoh Surat Keterangan Belum Menikah dari Kelurahan yang Baik dan Benar

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 April 2022 18:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Contoh Surat Keterangan Belum Menikah dari Kelurahan, Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
zoom-in-whitePerbesar
Contoh Surat Keterangan Belum Menikah dari Kelurahan, Foto: Pexels/Andrea Piacquadio
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang belum mengetahui seperti apa surat keterangan belum menikah itu, berikut ini adalah beberapa contoh surat keterangan belum menikah dari kelurahan yang baik dan benar.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), surat adalah suatu kertas dan sebagainya yang bertulis (berbagai-bagai isi, dan maksudnya). Adapun surat keterangan belum menikah ini ialah surat yang berisi keterangan bahwa kamu belum pernah menikah alias berstatus lajang.
Saat kamu ingin melangsungkan pernikahan, kamu harus menunjukkan surat keterangan belum menikah ini. Dan tidak hanya untuk menikah saja, surat keterangan belum menikah pun sering digunakan dalam berbagai hal, seperti syarat beasiswa, membeli rumah, untuk perjanjian tertentu, dan lain sebagainya.
Untuk membuat surat keterangan belum menikah ini kamu perlu memperhatikan beberapa hal berikut ini :
1. Berkas
Siapkan berkas atau syarat-syarat yang dibutuhkan. Saat pergi untuk mengurus surat keterangan belum menikah ini ke kelurahan, kamu akan diminta mengumpulkan beberapa berkas, antara lain ialah surat pengantar RT/RW, fotocopy KTP kamu dan juga 2 orang saksi, surat pernyataan belum menikah dari orang tua atau wali yang sudah ditandatangani oleh RT/RW setempat.
ADVERTISEMENT
2. Materai
Materai ini sangat penting untik keperluan penandatanganan di berkas-berkas yang telah kamu kumpulkan tadi.

Contoh Surat Keterangan Belum Menikah

Jika kamu belum tahu seperti apa surat keterangan menikah dari kelurahan, berikut ialah contoh surat keterangan menikah :
1. SURAT PERNYATAAN BELUM MENIKAH
Yang bertandatangan dibawah ini saya :
Nama : Pittcahaya Wanarong
Jabatan : Kepala Desa Gerabah
Dengan ini menerangkan bahwa :
Nama : Natthawat Ritthirong
Tempat / Tanggal lahir : 07 November 2000
Jenis Kelamin : Laki-laki
Alamat Tempat Tinggal : Kp. Gundala RT 002 RW 003 Ds. Gerabah, Kec. Suka Mandiri, Kota Tangerang, Banten.
No.Telpon / HP : 085623008006
Memang benar sampai saat ini orang yang disebutkan diatas belum menikah dan bersedia tidak menikah sampai selesai mengikuti pendidikan D-3 Teknik Listrik kelas kerjasama Politeknik Negeri Jakarta – PT. PLN ( Persero ).
ADVERTISEMENT
Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sebenarnya, apabila di kemudian hari ternyata terdapat ketidaksesuaian data yang saya buat, maka saya bersedia dikeluarkan dari Kampus.
12 Januari 2021
Kepala Desa Gerabah,
………………..
2. SURAT PERNYATAAN
BELUM PERNAH MENIKAH/KAWIN
Dengan ini menerangkan bahwa :
Nama : Yuthakon Channarong
Tempat, Tgl Lahir : 11 November 1999
No. KTP/No. KK : 3603365430008/36033789600042
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Buddha
Alamat : Perum Duta Indah Blok A1 No. 5, Kota Tangerang, Banten
No. Telpon Rumah/No. HP : 081234779067
Bahwa nama tersebut diatas memang benar berdomisili di alamat tersebut dan sampai tanggal dikeluarkan surat keterangan belum menikah ini yang bersangkutan belum menikah.
Demikian pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dengan penuh kesadaran dan tanggung jawab tanpa adanya paksaan dari siapapun serta untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
ADVERTISEMENT
12 Juni 2019
Kepala Desa Kelurahan Lebak Wangi,
………………..
3. SURAT KETERANGAN BELUM MENIKAH
Yang bertanda tangan dibawah ini Ketua RT 006 Kelurahan Pattaya, Kecamatan Hua Hin, Kota Khrung Thep, menerangkan bahwa :
Nama : Raylai Chai
Jenis Kelamin : Perempuan
Tempat, tanggal Lahir : 5 November 2000
Agama : Islam
Pekerjaan : Mahasiswa
Status Perkawinan : Belum kawin
Nomor KK / KTP : 36033654210007/36033579120087
Alamat : Perumahan Green Louis Blok C2 No. 12, Kelurahan Pattaya, Kecamatan Hua Hin, Kota Khrung Thep.
ADVERTISEMENT
Bahwa nama tersebut diatas memang benar berdomisili di alamat tersebut dan sampai tanggal dikeluarkan surat keterangan belum menikah ini yang bersangkutan belum menikah.
Demikian surat keterangan belum menikah ini diberikan agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Khrung Thep, 30 Oktober 2019
Kepala Desa Kelurahan Pattaya,
………………..
Demikianlah beberapa contoh surat keterangan belum menikah dari kelurahan yang baik dan benar. Semoga bermanfaat!(Ifra)