Konten dari Pengguna

3 Nasi Goreng Terkenal di Bogor yang Selalu Ramai Dikunjungi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 Juli 2023 14:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi nasi goreng terkenal di bogor. Sumber: www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi nasi goreng terkenal di bogor. Sumber: www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Nasi goreng memang menu favorit banyak orang. Di Indonesia yang terkenal dengan wisata kulinernya, nasi goreng termasuk dalam deretan makanan yang selalu dicari. Salah satunya nasi goreng terkenal di Bogor, yang dikenal dengan beragam kuliner khasnya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman kotabogor.go.id, ada lebih dari 20 kuliner yang direkomendasikan oleh pemerintah daerah sebagai menu khas kota hujan itu. Tetapi nasi goreng tak tergantikan dan tetap jadi menu andalan berdampingan dengan menu khas lainnya.

Rekomendasi Nasi Goreng Terkenal di Bogor

Ilustrasi nasi goreng terkenal di bogor. Sumber: www.unsplash.com
Ada banyak tempat makan nasi goreng di Bogor yang sudah terkenal enak. Beberapa di antara tempat makan nasi goreng di Bogor ini juga legendaris jadi cita rasanya tetap autentik. Berikut 3 rekomendasi nasi goreng terkenal di di Bogor yang wajib dicoba.

1. Nasi Goreng Kang Unus

Penggemar kuliner kaki lima tampaknya harus mampir dan mencoba Nasi Goreng Kang Unus. Dijajakan di warung sederhana, siapa sangka jika Nasi Goreng Kang Unus terkenal dengan cita rasanya yang menggugah selera.
ADVERTISEMENT
Saking terkenalnya, Nasi Goreng Kang Unus sudah punya banyak pelanggan dan selalu ramai. Hal ini tentu saja berkat sajian nasi gorengnya yang biasa disajikan dengan beragam pilihan topping. Mulai dari nasi goreng ayam, bakso, sosis, dan nasi goreng komplit.
Selain nasi goreng, di sini juga ada menu lain berupa aneka olahan mie, kwetiaw, dan bihun. Warung ini bisa dikunjungi pada pukul 17.00-23.00 WIB dengan lokasi di Jl. Tentara Pelajar Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

2. Nasi Goreng 99

Nasi Goreng 99 terkenal memiliki sajian menu nasi goreng yang beragam. Semua nasi gorengnya disajikan dengan berbagai bumbu rempah khas nusantara jadi punya aroma yang sedap.
Adapun pilihan menu-menunya juga cukup lengkap. Di antaranya ada nasi goreng kampung, Nasi Goreng Jawa, Nasi Goreng Kebuli, Nasi Goreng Bangka dan Nasi Goreng Makassar.
ADVERTISEMENT
Menariknya, di sini juga pelanggan bebas memilih aneka topping isian serta level pedas sesuai selera. Tempat makan ini buka pukul 12.00-22.00 WIB, berokasi di Jl. Raya Tegar Beriman, Ruko Graha Kartika Pratama Blok D No 12, Bojong Baru, Kec. Bojonggede, Bogor.

3. Nasi Goreng Guan Tjo

Tempat makan ini terkenal dengan sajian nasi goreng petenya. Ternyata Nasi Goreng Guan Tjo ini sudah eksis sejak 1963. Jika tak suka nasi goreng pete, pengunjung juga bisa mencoba sajian nasi goreng ayam yang tak kalah lezat.
Untuk menu lainnya, di kedai Nasi Goreng Guan Tjo pilihannya juga cukup banyak dan beragam. Mulai dari macam-macam sate, bubur kacang hijau, bubur ketan hitam, hingga bubur campur.
Jika ingin mencoba, bisa datang pada pukul 11.00-22.00 WIB, dengan lokasi di Jl. Suryakencana No 193, Babakan Pasar, Kecamatan Bogor Tengah, Bogor.
ADVERTISEMENT
Bagi penggemar berat nasi goreng, wajib sekali mencoba dan menikmati nasi goreng terkenal di Bogor ini. Segera jadwalkan wisata kuliner di akhir pekan ke Bogor, dan selamat merasakan lezatnya sepiring nasi goreng istimewa!(VAN)