3 Pantai di Tasikmalaya Paling Hits dan Wajib Dikunjungi

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
20 Mei 2024 14:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
pantai di Tasikmalaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/quino al
zoom-in-whitePerbesar
pantai di Tasikmalaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/quino al
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tasikmalaya merupakan salah satu kabupaten yang ada di Jawa Barat. Kabupaten Tasikmalaya menawarkan banyak potensi wisata, salah satunya yang cukup populer yaitu pantai di Tasikmalaya.
ADVERTISEMENT
Ada banyak pantai yang bisa dijelajahi di Tasikmalaya. Pantai tersebut menawarkan pemandangan yang memesona.

3 Rekomendasi Pantai di Tasikmalaya yang Bisa Dikunjungi

pantai di Tasikmalaya. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/derek thomson
Bagi yang berencana melakukan liburan di Tasikmalaya, tidak perlu bingung mencari tempat menarik untuk dikunjungi. Berikut ini ada beberapa pantai di Tasikmalaya yang bisa dijadikan tujuan wisata.

1. Pantai Karang Tawulan

Dikutip dari laman indonesia.go.id, pantai ini adalah surga tersembunyi di selatan Jawa Barat yang menawarkan pesona alam yang memukau. Wisatawan bisa menikmati keindahan hamparan laut dengan duduk di atas rumput hijau.
Ombak yang ada di pantai ini tidak terlalu besar sehingga aman untuk berenang. Selain itu, keindahan karang yang ada di sana membuat pantainya menjadi spot snoekling terbaik. Untuk harga tiket masuk pantai sebesar Rp3.500 per orang.
ADVERTISEMENT
Alamat: Cimanuk, Kalapagenep, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46195.

2. Pantai Bubujung

Pantai Bubujung juga menjadi rekomendasi pantai cantik berikutnya di Tasikmalaya. Pantai ini memiliki nuansa asri dan menyegarkan.
Wisatawan bisa berburu spot foto di sekitar pantai. Bahkan pantai ini juga menawarkan berbagai macam kuliner lezat. Untuk masuk ke pantai ini gratis, wisatawan hanya perlu membayar karcis parkir saja mulai dari Rp2.000 tiap kendaraan.
Alamat: Ciheras, Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46189.

3. Pantai Pamayangsari

Rekomendasi yang terakhir yaitu Pantai Pamayangsari. Lokasinya sangat strategis karena berada di jalur selatan, membuatnya selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai daerah.
Selain menawarkan pemandangan yang menawan, Pantai Pamayangsari juga menjadi tempat terbaik untuk berburu oleh-oleh berupa ikan. Hasil tangkapan nelayan diperjualbelikan di sana dengan harga terjangkau, bahkan wisatawan juga bisa menemukan beberapa tempat makan seafood enak di sekitar sana.
ADVERTISEMENT
Alamat: Sindangkerta, Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat 46189.
Itulah tiga referensi pantai di Tasikmalaya yang bisa dikunjungi. Dengan melakukan liburan di pantai, bisa menjadi salah satu cara untuk menghilangkan penat. (VIN)