Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
3 Rekomendasi Trampoline Park di Jabodetabek
1 Juli 2022 16:55 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang memiki waktu senggang yang ingin digunakan untuk bermain sekaligus berolahraga, 3 Rekomendasi Trampoline Park di Jabodetabek mungkin dapat menjadi referensi liburan untuk menghabiskan waktu.
ADVERTISEMENT
Trampoline merupakan salah satu olahraga yang mengasyikkan, pasalnya selain bermain, trampoline juga merupakan salah satu kiat olahraga yang banyak manfaatnya. Dikutip dari sebuah penilitian Journal of Strength and Condition Research, diketahui bahwa melakukan trampoline selama enam minggu sedikit efektif untuk meningkatkan keseimbangan tubuh, bahkan pada atlet pasca keselo pergelangan kaki.
3 Rekomendasi Trampoline Park di Jabodetabek
Nah, bagi kamu yang ingin mencoba bermain sekaligus berolah raga Trampoline Park yang berlokasi di Jabodetabek , berikut beberapa rekomendasi:
1. Bounce Street Trampoline
Merupakan salah satu Trampoline Park yang cukup populer di daerah Jakarta. Yang berlokasi di Jl. Artha Gading Sel. No. Kav 8, RT.18/RW.8, Klp. Gading Bar, Kec. Klp. Gading, Kota Jakarta Utara, DKI Jakarta.
Bounce street menyajikan tempat wahana yang luas dan kamu bisa menghabiskan waktu seharian. Wahana ini dibuka pada jam 10.00-18.00WIB pada weekday dan 10.00-20.00WIB pada weekand and Hari Libur Nasional. Salah satu kelebihan Bounce Street Asia, bukan hanya anak-anaknya saja, orang dewasa juga dapat ikut bermain dan berolahraga di sini.
ADVERTISEMENT
Untuk menikmati wahana ini, kamu perlu mengeluarkan biaya RP250.000 per 2 jam pada weekday (Senin-Jumat), kemudian pada weekend (Sabtu-Minggu) dan Hari Libur Nasional kamu perlu mengeluarkan biaya RP280.000 per 2 jam. Tertarik untuk mencoba?
2. Houbii Urban Adventure Park
Trampoline Park satu ini berlokasi di Bogor, tentunya masih dekat dengan Ibu Kota, Jakarta. Berlokasi di Jl. KH. R. Abdullah bin Nuh Nomor 37, Curug mekar, Bogor, Jawa Barat.
Untuk harga tiketnya, dikutip dari situs resminya. Harga tiket Harga tiket untuk wisata ini sangat beragam, dari mulai Rp225.000 - Rp285.000 per orang. Namun, jika kamu yang pergi bersama keluarga, maka kamu bisa mendapatkan diskon tertentu sesuai yang berada di laman resmi Houbii Urban Adventure Park.
ADVERTISEMENT
Houbii Bogor sendiri beroperasi setiap hari, pada weekday (Senin-Jumat) dimulai 12.00 sampai 20.00 WIB begitu juga pada weekend (Sabtu-Minggu) dimulai pukul 10.00 sampai 20.00 WIB.
Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi situasi reaminya: @houbii.com.
3. Fun and Fit Trampoline Park
Salah satu Trampoline Park daerah Tangerang yaitu Fun and Fit Trampoline Park yang berlokasi pada Jl. BSD Raya Utama QBig Mall BSD City Blok-J, Serpong 15331.
Memiliki wahana trampoline yang dapat menjadi referensi untuk bermain dan menghabiskan waktu berlibur sekalian berolahraga untuk anak-anak juga orang dewasa.
Wahana ini emiliki jam operasional Senin-Minggu yang dibuka dari jam 10.00-22.00 WIB.
Untuk harga tiketnya RP80.000 atau bisa menghubungi kontaknya secara langsung di (021) 80826706.
Itulah 3 Rekomendasi Trampoline di Jabodetabek yang dapat menjadi referensi untuk menghabiskan waktu berlibur kamu sekaligus berolahraga.(AND)
ADVERTISEMENT