Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Tempat Wisata Jombang yang Cocok Dikunjungi bersama Keluarga Besar
1 Juli 2024 14:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini juga cocok untuk menghabiskan waktu saat musim liburan bersama anak-anak. Berlibur bersama merupakan kegiatan yang bisa meningkatkan keharmonisan di dalam keluarga.
3 Tempat Wisata Jombang yang Cocok Dikunjungi bersama Keluarga Besar saat Musim Liburan Sekolah
Dikutip dari laman resmi Kabupaten Jombang, website.jombangkab.go.id, kabupaten ini merupakan sebuah kabupaten yang letaknya sangat strategis. Hal tersebut karena berada di jalur yang menghubungkan berbagai kota ke Surabaya.
Kabupaten ini juga memiliki wilayah yang cukup luas dengan berbagai kontur, mulai dari dataran rendah hingga tinggi. Hal tersebut yang membuat kabupaten ini memiliki beberapa destinasi wisata yang populer di kalangan masyarakat.
Berikut ini adalah tempat wisata Jombang yang cocok dikunjungi bersama keluarga saat musim liburan sekolah.
ADVERTISEMENT
1. Air Terjun Tretes
Tempat wisata pertama yang cocok dikunjungi bersama keluarga ketika berada di Jombang adalah Air Terjun Tretes. Air terjun ini merupakan sebuah wisata alam dengan pemandangan yang memanjakan mata.
Pengunjung yang datang bisa bermain air dan juga berenang di kolam alami yang berada di bawah air terjun. Selain itu, ada banyak spot foto yang instagramable di kawasan wisata ini.
Alamat: Area Sawah/Kebun, Galengdowo, Kec. Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61476.
2. Wana Wisata Sumber Biru
Destinasi kedua yang bisa dikunjungi bersama keluarga adalah Wana Wisata Sumber Biru. Destinasi wisata ini menawarkan pemandangan alam yang memanjakan mata. Pengunjung yang datang bisa bersantai sambil menikmati makanan di sungai dengan air yang jernih.
Alamat: Jl. Argobiru, Ngembag, Dsn Wonotirto, Ds, Wonotirto, Wonomerto, Kec. Wonosalam, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61476.
ADVERTISEMENT
3. Candi Ngrimbi
Jika ingin menghabiskan waktu bersama keluarga sambil belajar sejarah bisa datang ke Candi Ngrimbi. Candi Ngrimbi merupakan salah satu candi peninggalan Kerajaan Majapahit yang masih terawat dengan baik. Pengunjung dapat melihat arsitektur candi yang indah di sini.
Alamat: Area Sawah/Kebun, Ngrimbi, Kec. Bareng, Kabupaten Jombang, Jawa Timur 61474.
Itulah rekomendasi tempat wisata Jombang yang cocok dikunjungi bersama keluarga saat musim liburan sekolah. (ARD)