4 Pantai Utara Jawa Tengah untuk Liburan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
15 Januari 2024 11:27 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi Pantai Utara Jawa, Foto Unsplash/Sean Oulashin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pantai Utara Jawa, Foto Unsplash/Sean Oulashin
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jawa Tengah mempunyai berbagai macam tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya adalah pantai. Terdapat beberapa pantai utara Jawa Tengah yang cocok digunakan untuk liburan.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan laman visitjawatengah.jatengprov.go.id, Jawa Tengah adalah salah satu provinsi di Indonesia yang terletak di tengah Pulau Jawa. Jawa Tengah diapit oleh tiga provinsi, laut, dan samudera. Tidak heran, jika banyak pantai menarik di Jawa Tengah.

4 Pantai Utara Jawa Tengah

Ilustrasi Pantai Utara Jawa, Foto Unsplash/Camille Minouflet
Berikut adalah deretan pantai utara Jawa Tengah terbaik yang cocok untuk dikunjungi saat liburan.

1. Pantai Karang Jare

Rekomendasi pantai pertama yang menarik dikunjungi untuk liburan adalah Pantai Karang Jare. Pantai ini berada di Jalan Pantai Karang Jahe, Jetakbelah, Punjulharjo, Rembang, Jawa Tengah.
Pantai Karang Jahe menyuguhkan panorama indah berupa hamparan pasir putih. Selain itu pantai ini juga memiliki ribuan pohon cemara yang membentang di sepanjang pantai.
Selain menikmati pemandangan, wisatawan juga dapat bersantai di gazebo, berenang, bermain pasir, bermain ATV, hingga melihat proses pembuatan garam masyarakat lokal.
ADVERTISEMENT

2. Pantai Widuri

Rekomendasi selanjutnya adalah Pantai Widuri. Pantai ini berada di Desa Widuri, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah. Pantai Widuri sering dikenal dengan sebutan tlincing.
Pantai ini menyuguhkan pemandangan laut dengan ombaknya yang riuh dan hamparan pasir lembut. Selain itu, terdapat sejumlah wahana rekreasi yang dapat dinikmati wisatawan, seperti sirkuit balap motor, panggung pagelaran musik, lapangan tenis, dan juga banana boat.

3. Pantai Alam Indah

Rekomendasi berikutnya adalah Pantai Alam Indah. Pantai ini terletak di Jalan Bali dan Jalan Martoloyo, Mintaragen, Tegal, Jawa Tengah. Pantai ini menyuguhkan pemandangan indah dan suasana angin laut yang sejuk.
Di pinggiran pantai terdapat sejumlah warung makan yang menjual berbagai macam masakan khas laut.

4. Pantai Pasir Kencana

Rekomendasi terakhir adalah Pantai Pasir Kencana. Pantai ini berada di Jalan Pantai, Wonokerto, Pekalongan. Wisatawan dapat menikmati keindahan pantai sambil bersantai. Selain itu, wisatawan juga bisa mencoba beberapa wahana yang telah disediakan, seperti becak air.
ADVERTISEMENT
Deretan rekomendasi pantai utara Jawa Tengah di atas bisa dijadikan sebagai referensi untuk menghabiskan waktu libur bersama teman atau keluarga. (Adm)