Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Wisata Alam di Pontianak yang Menarik Dieksplorasi
28 Juli 2024 14:31 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![[Wisata Alam di Pontianak] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/RafalRudol](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01j3vzdxsjqxeq2g53vmxrdejv.jpg)
ADVERTISEMENT
Ada banyak wisata alam di Pontianak yang patut dikunjungi bersama orang-orang tersayang. Kota Khatulistiwa tersebut terkenal dengan kekayaan sumber daya alam yang melimpah.
ADVERTISEMENT
Tidak heran jika banyak wisatawan dari luar daerah hingga mancanegara yang tertarik mengeksplorasi wisata di kota tersebut. Apalagi jika ingin refreshing, maka wisata alam adalah pilihan yang tepat untuk dijelajahi.
Deretan Wisata Alam di Pontianak yang Wajib Dikunjungi
Mengutip buku Etnis Cina Indonesia dalam Politik, La Ode (2012), potensi wisata di Pontianak cukup menjanjikan karena didukung keanekaragaman budaya penduduk dan sumber daya alam yang melimpah. Berikut adalah wisata alam di Pontianak yang menyuguhkan pemandangan indah.
1. Hutan Albasia
Hutan Albasia merupakan kawasan hutan pinus yang bisa dikunjungi bersama keluarga. Aktivitas seru yang bisa dilakukan di hutan ini, seperti berfoto ria, hammocking, hingga berkemah. Lokasinya berada di Jalan KH. Abdurrahman Wahid, Kuala Dua, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
ADVERTISEMENT
2. Arboretum Sylva Taman Untan
Arboretum Sylva Taman Untan adalah hutan kota yang terletak di kawasan Universitas Tanjungpura Pontianak. Hutan kota ini memiliki luas sekitar 3,48 hektare dan mempunyai ribuan jenis flora di dalamnya. Selain itu, ada pula puluhan jenis burung, serangga, hewan mammalia, hingga reptil di tempat ini.
3. Agrowisata Dreamland
Agrowisata Dreamland memadukan konsep agrowisata dengan restoran yang cocok digunakan sebagai tempat wisata keluarga. Suasana di tempat ini sangat rindang karena terdapat banyak pepohonan yang hijau.
Beberapa fasilitas yang tersedia di tempat ini, yaitu taman, gazebo, dan berbagai wahana permainan anak. Lokasi Agrowisata Dreamland berada di Jalan Masjid Parit Haruna, Pal IX, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
4. Bukit Reel
Bukit Reel bisa dikunjungi bagi pecinta olahraga hiking. Berada di ketinggian 40 meter, membuat suasana di bukit ini terasa sangat sejuk. Salah satu daya tarik Bukit Reel adalah terdapat pantak yang menjadi tempat ritual Suku Dayak.
ADVERTISEMENT
Selain itu, ada pula sisa-sisa peninggalan Belanda, seperti rel dan reruntuhan bekas pemecahan batu. Lokasinya berada di Jalan Panca Bhakti No.KM 4, RW.3, Batu Layang, Pontianak Utara, Pontianak, Kalimantan Barat.
5. Wisata Alam Zone
Wisata alam di Pontianak yang berikutnya adalah Wisata Alam Zone. Pemandangan alam di tempat ini sangat asri dan fasilitasnya tergolong lengkap.
Terdapat restoran, tempat parkir, pemancingan, dan kano untuk menyusuri kolam. Lokasinya berada di Jalan Parit Penjara, Sungai Kakap, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat.
Wisata alam di Pontianak yang disebutkan di atas bisa dijadikan pilihan yang menarik untuk refreshing. Hal ini sekaligus dapat menambah pengalaman liburan yang berkesan bersama orang-orang terdekat. (DLA)
ADVERTISEMENT