Konten dari Pengguna

6 Daftar Mall di Tangerang yang Terbaik untuk Dikunjungi Saat Akhir Pekan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
22 September 2022 22:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Daftar Mall di Tangerang, Foto: Unsplash/WeLoveBarcelona.de
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Daftar Mall di Tangerang, Foto: Unsplash/WeLoveBarcelona.de
ADVERTISEMENT
Untuk kamu yang ingin menghabiskan waktu akhir pekan dengan mengunjungi mal di Tangerang, di bawah ini ada beberapa daftar mall di Tangerang yang terbaik untuk dikunjungi saat liburan akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari tulisan berjudul Identitas Visual pada Signage System di Pusat Perbelanjaan Metro Indah Mall oleh Sri Soedewi (2019) - Waca Cipta Ruang 5 (2), 379-387 yang dimuat di laman ojs.unikom.ac.id, mall merupakan pusat perbelanjaan modern yang memberikan kenyamanan maksimal dalam berbelanja kepada pengunjung.

Daftar Mall di Tangerang

Ilustrasi Daftar Mall di Tangerang, Foto: Unsplash/Zac Wolff
Tangerang juga memiliki beberapa mal modern dan memiliki fasilitas cukup lengkap. Berikut adalah beberapa daftar mall di Tangerang yang terbaik untuk dikunjungi saat liburan akhir pekan:

1. ICON Walk

Mal ini berlokasi di Jalan Raya Merdeka No.1, RT.002/RW.002, Cimone Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. ICON Walk ini merupakan sebuah pusat perbelanjaan modern yang areanya dikelilingi oleh perumahan padat penduduk.

2. Mall Balekota Tangerang

Mall Balekota ini adalah salah satu mall dengan fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari barang-barang kebutuhan rumah tangga hingga bioskop juga ada di mal ini. Lokasinya berada di Jalan Jenderal Sudirman No.3, RT.002/RW.012, Buaran Indah, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.
ADVERTISEMENT

3. Metropolis Town Square

Berlokasi di Jalan Hartono Raya No.3, RT.003/RW.006, Kelapa Indah, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang. Mall ini merupakan sebuah mal yang telah beroperasi sejak tahun 2003, Metropolis Town Square juga merupakan salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Kota Tangerang.

4. Robinson Plaza Tangerang

Robinson Plaza Tangerang merupakan salah satu mal yang cukup populer di Tangerang. Tempatnya juga cukup besar dan memiliki banyak tenant yang lengkap. Lokasinya berada di Jakan Raya Daan Mogot, RT.004/RW.003, Sukarasa, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

5. Summarecon Mall Serpong

Mencari mal modern dengan berbagai tenant yang lengkap? Maka, kamu bisa mencoba untuk mengunjungi Summarecon Mall Serpong. Lokasinya berada di Gading Serpong, Sentra, Jalan Boulevard Raya Gading Serpong, Kelapa Dua, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.

6. Tangcity Mall

Mall ini merupakan salah satu mal yang juga sangat populer di Tangerang. Tak dipungkiri, mal ini selalu ramai setiap harinya. Lokasinya berada di Jalan Jenderal Sudirman No. 1, Tangerang, Banten.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa daftar mall di Tangerang yang terbaik untuk dikunjungi saat liburan akhir pekan. Silahkan kunjungi salah satunya untuk liburan akhir pekanmu yang menyenangkan. Semoga bermanfaat!(IFR)