Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
6 Hotel Dekat Pondok Indah Mall untuk Staycation usai Berbelanja
29 September 2022 17:04 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Siapa bilang liburan selalu harus melakukan perjalanan jauh keluar kota untuk staycation? Di Kota Jakarta sendiri, juga ada hotel dekat Pondok Indah Mall yang bisa kamu gunakan sebagai tempat staycation setelah berbelanja.
ADVERTISEMENT
Namun, apa sih arti staycation? Istilah staycation berasal dari bahasa Inggris, yang merupakan singkatan dari "stay" dan "vacation". Menurut Kamus Cambridge, staycation berarti liburan yang kamu lakukan di rumah atau di dekat rumah, alih-alih bepergian ke tempat lain.
Nah, buat kamu yang tinggal di Jakarta, tak perlu jauh-jauh. Kamu punya Pondok Indah Mall, yang merupakan pusat berbelanja megah dan terkenal yang berlokasi di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. Mau staycation, ya tinggal menginap saja di hotel dekat Pondok Indah Mall. Praktis, dan menyenangkan!
Hotel Dekat Pondok Indah Mall untuk Staycation
Sehabis berbelanja sekalian saja staycation untuk bersantai dan rekreasi sejenak di beberapa hotel berikut.
1. Kyriad Hotel Fatmawati Jakarta
Hotel pertama merupakan hotel bintang 3 yang bisa kamu jumpai di sekitar Pondok Indah Mall. Di sini kamu bisa menikmati fasilitas penginapan yang nyaman, seperti tempat parkir dan Wi-Fi gratis, kamar yang cukup luas, juga pelayanan yang baik.
ADVERTISEMENT
Hotel ini sangat direkomendasikan karena harganya cukup terjangkau, dibanderol mulai dari Rp400.000-an saja. Jarak Kyriad Hotel Fatmawati Jakarta dari Pondok Indah Mall sekitar 2,2 km yang dapat ditempuh 5 menit dengan kendaraan pribadi.
Lokasi: Jl. RS. Fatmawati Raya No.1-21, Cipete Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12150
2. ASTON Bellevue Radio Dalam
Selanjutnya merupakan hotel bintang 4. Semua fasilitas kenyamanan yang ditawarkan dapat membuat pengalaman staycation kamu lebih menyenangkan. Di sini, kamu bisa menikmati fasilitas penginapan, seperti kolam renang, spa, parkir dan Wi-Fi gratis, kamar yang bersih dan luas, hingga pelayanan yang baik.
Dengan menyewa kamar yang dipatok dari harga Rp500.000-an, kamu bisa bersantai di hotel strategis ini. Jarak ASTON Bellevue Radio Dalam dari Mall Pondok Indah hanya sekitar 800 meter. Kamu hanya perlu 10 menit berjalan kaki saja.
ADVERTISEMENT
Lokasi: Jl. H. Nawi Raya Jl. Radio Dalam Raya No.1, RT.3/RW.1, Gandaria Utara, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12420.
3. Hotel Arosa
Apakah kamu ingin menginap di hotel yang mempunyai kamar luas, toilet bersih dan lengkap, parkiran dan Wi-Fi gratis, pelayanan terbaik, hingga menu masakan di yang nikmat? Hotel Arosa sebagai hotel bintang 3 bisa menjadi pilihan tepat untuk staycation-mu.
Jika tertarik untuk menginap di sini, kamu perlu menyewa kamar yang dibanderol mulai Rp650.000-an per malamnya. Untuk jarak hotel dari Pondok Indah Mall sekitar 4,2 km, dan perlu 13 menit dengan kendaraan pribadi.
Lokasi: Jl. RC. Veteran Raya No.3, RT.9/RW.3, Bintaro, Kec. Pesanggrahan, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12330.
4. Hotel 88 Fatmawati
ADVERTISEMENT
Hotel keempat yang dekat dari Pondok Indah Mall berikutnya masih hotel bintang 3 yang pastinya memiliki fasilitas yang dapat membuat pengalaman staycation kamu lebih menyenangkan. Hotel ini memiliki fasilitas seperti kamar yang bersih lengkap dengan pendinginan ruangan, parkiran dan Wi-Fi gratis, restoran, dan lain-lain.
Menginap di sini, kamu perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp380.000 untuk tipe kamar superior twin. Jarak hotel ini dari Pondok Indah Mall sekitar 2,2 km dan dapat ditempuh 10 menit dengan kendaraan pribadi.
Lokasi: Jl. RS. Fatmawati Raya No.4, RT.3/RW.7, Gandaria Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12140.
5. Dwijaya House
Hotel yang bisa kamu pilih sebagai staycation menyenangkan berikutnya merupakan hotel bintang 3. Hotel yang memiliki konsep penginapan mewah dengan warna cerah akan memberikan suasana ceria bagi siapa saja yang menginap di sini. Untuk fasilitasnya sudah tidak diragukan lagi, Dwijaya House disebut-sebut sebagai hotel terbaik yang dekat dengan Pondok Indah Mall.
ADVERTISEMENT
Dengan harga kamar yang dipatok mulai dari Rp800.000-an, kamu bisa merasakan pengalaman bersantai setelah berbelanja yang menyenangkan hanya di sini. Untuk jaraknya dari Pondok Indah Mall hanya 1,3 km, dapat ditempuh 5 menit dengan kendaraan umum, dan 13—15 menit saja jika berjalan kaki.
Lokasi: Jl. Dwijaya II No.7, RT.4/RW.15, Gandaria Utara, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12140.
6. Maven Fatmawati Hotel jakarta
Jika kamu mencari hotel murah meriah dengan pelayanan dan fasilitas terbaik untuk staycation, Maven Fatmawati Hotel Jakarta bisa menjadi pilihan yang tepat. Hotel dengan kamar simpel, restoran kasual, kedai kopi, dan dilengkapi dengan parkiran dan Wi-Fi gratis ini hanya memasang harga yang dimulai dari Rp215.000 saja. Murah bukan?
ADVERTISEMENT
Jarak Maven Fatmawati Hotel Jakarta dari Pondok Indah Mall sekitar 3 km dan hanya perlu 10 menit dengan kendaraan pribadi.
Lokasi: Jl. RS. Fatmawati Raya No.2, RT.4/RW.5, Cipete Sel., Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12410.
Itu dia daftar hotel dekat Pondok Indah Mall untuk staycation usai berbelanja. Semoga liburan kamu menyenangkan! (Andi)