Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
6 Pantai di Bangkalan yang Indah untuk Wisatawan
30 Maret 2023 18:04 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Analisis Potensi Sumber Daya Alam Pesisir Pantai Sembilangan Kabupaten Bangkalan sebagai Pantai Wisata, Moch. Firman Aliwosin, (2015:1), Bangkalan memiliki pantai yang sangat efektif untuk dijadikan sebagai resort wisata pesisir.
Pantai di Bangkalan yang Indah
Berikut ini beberapa pantai di Bangkalan Madura yang bisa kamu kunjungi:
1. Siring Kemuning Beach
Di pantai ini kamu bisa menikmati pemandangan matahari terbenam atau matahari terbit di ujung pantai. Itulah keistimewaan pantai yang berpasir putih dan lembut ini.
Lokasinya berada di Macajah, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
2. Pantai Pasir Putih Tlangoh
Pantai yang indah ini cocok untuk kamu kunjungi saat liburan. Di sini kamu bisa menikmati keindahan pantai sambil minum air kelapa muda yang dijual oleh warga sekitar.
Lokasi pantai ini di Temanah, Tlangoh, Kecamatan Tanjung Bumi, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
3. Pantai Tengket
Pantai berpasir putih ini memiliki pemandangan yang indah. Selain itu, airnya pun sangat jernih. Kamu dan keluarga pasti senang berlibur di sini.
Lokasinya berada di Jalan Raya Sepulu, Senangguh, Prancak, Kecamatan Sepulu, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
4. Pantai Goa Petapa
Di pantai ini kamu bisa berfoto dengan latar belakang Jembatan Suramadu. Pantai berpasir putih ini menyuguhkan pemandangan yang sangat bagus saat matahari terbenam.
Seperti namanya, di sini kamu bisa menemukan gua yang disebut Goa Petapa.
Lokasinya berada di Kejawan, Sukolilo Timur, Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
5. Pantai Gebang
Pantai Gebang adalah tempat piknik yang menarik dan cocok untuk menghabiskan waktu libur bersama keluarga.
Harga tiket masuknya yang murah dengan berbagai fasilitas menarik di dalamnya membuat pantai ini ramai dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Lokasinya berada di Desa Gebang, Kecamatan Burneh, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
6. Pesisir Gilipari Ujungpiring
Tempat ini merupakan salah satu pesisir pantai di Bangkalan yang masih dipenuhi tumbuhan bakau dan terjaga kealamiannya.
Pemandangan di sini sangat indah ketika matahari terbit dan beranjak naik.
Lokasinya berada di Gili Paris, Ujung Piring, Bangkalan, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.
Nah, itulah beberapa pantai di Bangkalan yang bisa kamu kunjungi untuk menghabiskan waktu liburan.