Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Pemandian Air Belerang di Jawa Barat untuk Relaksasi
12 Maret 2023 19:50 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Berlibur sambil berelaksasi di pemandian air belerang di Jawa Barat bisa jadi pilihan untuk melepaskan stres. Selain itu berendam di pemandian air panas juga punya manfaat untuk tubuh.
ADVERTISEMENT
Dalam Buku Ajar Ilmu Kesehatan (Memahami Gejala, Tanda Dan Mitos), Umar Zein dkk, (2019:103-104), mengatakan di Jepang, sebuah penelitian menunjukkan bahwa berendam dalam bak mandi berisi air hangat selama 10 menit dapat memperbaiki kesehatan jantung.
Selain itu, mandi atau berendam di kolam belerang hangat juga dapat meredakan penyakit kulit tertentu. Tapi perlu diingat untuk metode ini, kamu perlu kolam khusus agar tidak menularkan penyakit kulit ke orang lain.
Pemandian Air Belerang di Jawa Barat untuk Relaksasi
Inilah rekomendasi pemandian air belerang di Jawa Barat untuk relaksasi:
1. Pemandian Air Panas Ciater
Pemandian Air Panas Ciater sudah cukup terkenal dengan kolam air panasnya. Berada sekitar 1 jam 40 menit perjalanan dari Kota Bandung, kamu bisa merasakan sensasi berendam air panas yang nyaman.
ADVERTISEMENT
2. Pemandian Air Panas Walini / Rancawalini
Selanjutnya ada Pemandian Air Panas Walini / Rancawalini yang punya view bukit yang indah di belakangnya. Di sini terdapat beberapa kolam air panas yang bisa kamu nikmati. Setelah selesai berendam di pemandian air panas, kamu juga bisa berfoto juga di kebun teh sekitar.
3. Pemandian Air Panas Kampung Cai
Jika kamu akrab dengan camping site di Ranca Upas, tepatnya di Kampung Cai, kamu juga bisa merasakan berendam di Pemandian Air Kampung Cai. Selain itu di sini juga cocok untu berwisata bersama keluarga. Ada penangkaran rusa hingga wahana bermain lainnya.
ADVERTISEMENT
4. Maribaya Natural Hot Spring Resort
Maribaya terkenal dengan resortnya. Di Maribaya Natural Hot Spring Resort kamu juga bisa merasakan sensasi rileks berendam di kolam air panasnya. Kolam air panas mereka punya kesan natural dengan pagar bambu dan tanaman hijau di sekitarnya.
5. Kawah Cibuni Rengganis
Selanjutnya ada Kawah Cibuni Rengganis. Kolam air panas Kawah Cibuni Rengganis juga lebih terasa natural karena berada dekat dengan sumber air panas itu sendiri. Selain itu tumpukkan batu-batu yang membentuk kolam membuatmu menjadi semakin rileks saat berendam di sini.
ADVERTISEMENT
6. Kolam Air Panas Emte Highland Resort
Rekomendasi terakhir ada Kolam Air Panas Emte Highland Resort. Lokasi ini juga cocok untuk kamu yang mau berlibur bersama keluarga. Kolam air panas di sini cukup luas. Selain itu untuk kamu yang mau berwisata lainnya, ada wahana kolam bebek juga.
Alamat: Jl. Ciwidey, Patengan, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat
Selain berwisata di pemandian air belerang di Jawa Barat, kamu juga bisa menenangkan pikiran dengan relaksasi, berendam di kolam air panas. Jadi, mana nih yang paling ingin kamu kunjungi dari rekomendasi di atas? (Fitri A)