Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Tempat Nongkrong Outdoor di Jambi
23 Juli 2022 18:21 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Nongkrong menjadi aktivitas yang kita lakukan untuk bersosialisasi dengan orang lain, seperti makan bersama, ngobrol di kafe atau restoran, hingga liburan dan aktivitas seru lainnya. Inilah ulasan 6 tempat nongkrong outdoor di Jambi, beserta lokasi dan jam bukanya.
ADVERTISEMENT
Jambi merupakan kota yang ada di Provinsi Jambi, termasuk kawasan yang kecil, termasuk perekonomiannya, tempat wisata pun terbatas, sehingga tidak banyak wisatawan yang berkunjung (jambiprov.go.id).
6 Tempat Nongkrong Outdoor di Jambi
Namun, jika kamu penasaran dan ingin mampir. Jendela Dunia memberikan enam rekomendasi tempat nongkrong outdoor di Jambi, dalam uraian berikut.
1. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di The Classio Cafe
The Classio Cafe jadi tempat rekomendasi pertama yang cocok untuk nongkrong, karena suasananya yang cozy, dengan desain ruangan berwarna coklat, krem, dan putih serta aksen kayu-kayu. Jam buka 09.00–00.00 WIB, setiap hari.
Selain itu, terdapat tempat cuci mobil di sebelahnya, jadi sembari menunggu kamu bisa menyantap hidangan cafe berupa masakan nusantara, dessert mulai Rp 20.000 - Rp 40.000-an. Lokasi The Classio Cafe di Jl. Gatot Subroto No.3, Sungai Asam, Kecamatan Ps. Jambi, Kota Jambi, Jambi.
ADVERTISEMENT
2. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di La Colonia Cafe
La Colonia Cafe berada di Jl. Prof. DR. Moh. Yamin, Lb. Bandung, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi, Jambi. Tempat yang cocok untuk nongkrong, ngobrol, main game bersama teman, sembari menikmati makanan dan minuman cafe.
Jam buka La Colonia Cafe 04.00–01.00 WIB setiap hari, dengan menu makanan kisaran harganya Rp 15.000 - Rp 40.000, sedangkan minumannya Rp 8.000 sampai Rp 25.000.
3. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di Cafe Hellosapa
Cafe Hellosapa menawarkan pemandangan danau, serta pepohonan hijau yang mengelilingi cafe. Jadi ketika kamu makan atau ngobrol, bisa melihat view yang menyegarkan mata.
Lokasi Cafe Hellosapa di Jl. Slamet Riyadi No.5b, RT.4, Sungai Putri, Kec. Telanaipura, Kota Jambi, Jambi. Jam buka setiap hari 09.00–23.00 WIB. Minumannya mulai Rp 18.000, sedangkan harga makanan kisaran Rp 15.000 - Rp 60.000.
ADVERTISEMENT
4. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di Coffee Story
Coffee Story berada di Kompleks Ruko Pasar Mama Blok B No. 6, Jl. Serma Ishak Ahmad, Mayang Mangurai, Kec. Kota Baru, Kota Jambi. Kamu bisa nongkrong saat malam, karena terdapat hiasan lampu-lampu cantik, jam bukanya setiap hari 12.00–00.00 WIB.
Menu makanan di Coffee Story ada dessert, lecker, pasta, rice, noodles dengan kisaran harga Rp 15.000 Rp 24.000, sedangkan minuman aneka kopi dan jus mulai Rp 8.000. Selain itu, cafe ini homie serta tenang, bisa untuk nugas, ataupun nongkrong.
5. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di Circle Coffee
Circle Coffee tempat nongkrong seru di Jambi, yang buka setiap hari selama 24 jam. Lokasinya di Jl. Kolonel Abunjani, Selamat, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi.
Tersedia dua tipe ruang, yaitu indoor dan outdoor. Menu makanan masakan nusantara, salad, dessert serta aneka minuman kopi, dengan harga terjangkau mulai Rp 15.000 - Rp 25.000 saja.
ADVERTISEMENT
6. Tempat Nongkrong Outdoor Jambi di Local Space
Rekomendasi tempat nongkrong outdoor terakhir yaitu Local Space, lokasinya di Simpang III Sipin, Kecamatan Kota Baru, Kota Jambi, Jambi. Buka setiap hari selama 24 jam, areanya cukup luas dan nyaman. Menu makanan dan minuman mulai Rp 15.000.
Demikian ulasan seputar tempat nongkrong outdoor di Jambi.(Fiqa)