Konten dari Pengguna

6 Tips Liburan Bawa Bayi, Wajib Diketahui Ibu Muda

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
15 September 2024 16:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tips Liburan Bawa Bayi. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Paul Hanaoka.
zoom-in-whitePerbesar
Tips Liburan Bawa Bayi. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Paul Hanaoka.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Liburan dengan mengajak serta bayi dan balita, terkadang tidak bisa dihindari. Tips liburan bawa bayi dan juga balita, tentu wajib diketahui oleh ibu muda.
ADVERTISEMENT
Liburan dengan bayi atau balita, tidak akan sama seperti liburan dengan anak-anak, remaja atau orang dewasa. Pasalnya, kebutuhan bayi lebih kompleks dan ada beberapa barang bawaan yang wajib turut dipersiapkan.

Tips Liburan Bawa Bayi

Tips Liburan Bawa Bayi. Foto hanya sebagai ilustrasi saja. Sumber: Unsplash/Alexander Grey.
Tips liburan bawa bayi bisa digunakan sebagai persiapan sebelum berangkat. Tips ini untuk menunjang keamanan serta kenyamanan bayi dan juga balita di tengah liburan bersama orang tua.
Berikut informasi mengenai beberapa tips liburan bersama bayi dan balita. Informasinya dikutip dari nct.org.uk.

1. Rencanakan Jadwal Keberangkatan

Hal yang paling utama dalam tips ini, tentu saja merencanakan jadwal keberangkatan. Dengan memikirkan dan menentukan jadwal keberangkatan, orang tua dan bayi akan lebih siap secara mental untuk bepergian.

2. Pilih Kendaraan yang Sesuai

Kendaraan yang sesuai adalah tips selanjutnya yang harus diperhatikan. Bila bepergian jauh (antar provinsi maupun luar negeri) pikirkan opsi kendaraan umum seperti kereta api, pesawat atau bus.
ADVERTISEMENT
Pikirkan kenyamanan bayi dan balita selama perjalanan. Beberapa penyedia layanan transportasi umum biasanya tidak memerlukan biaya untuk bayi dan balita di rentang umur tertentu.
Namun, bayi dan balita umumnya akan berada di pangkuan ibu atau ayah selama perjalanan.
Kendaraan pribadi adalah opsi yang nyaman yang bisa dipilih orang tua bila bepergian dengan jarak yang tidak begitu jauh. Gunakan baby car seat untuk kenyamanan bayi selama perjalanan.

3. Persiapkan Tempat Menginap yang Ramah Anak

Selain kendaraan, tempat menginap juga perlu diperhatikan kenyamanannya. Tempat yang bersih dan ramah anak bisa jadi tujuan menginap bersama bayi dan balita.
Perhatikan ketersediaan baby box bila diperlukan. Bila tidak tersedia, pikirkan opsi kasur tambahan, untuk salah satu orang tua agar bisa tidur dengan nyaman dan bergantian.
ADVERTISEMENT

4. Sesuaikan Waktu Bepergian dengan Jam Tidur Bayi

Ketika liburan dan akan mengunjungi tempat wisata, orang tua bisa menyesuaikan waktu bepergian dengan jam tidur bayi atau balita.
Kembali ke tempat penginapan di jam yang tepat, akan membuat si bayi dapat beristirahat dengan nyaman.

5. Pilih Pakaian Bayi yang Sesuai dengan Cuaca Tujuan Liburan

Pakaian yang digunakan bayi dan balita juga perlu diperhatikan kenyamanannya. Jangan sampai bayi dan balita merasa tidak nyaman karena cuaca tujuan liburan.
Sesuaikan isi koper dengan cuaca tujuan liburan. Siapkan beberapa pakaian tambahan selama perjalanan, jika sewaktu-waktu pakaian bayi kotor atau tidak nyaman.

6. Persiapkan Perlengkapan Bayi

Terakhir, persiapan perlengkapan bayi. Perlengkapan bayi mulai dari alat mandi, popok, makanan bayi, snack, mainan hingga peralatan perjalan juga perlu dipersiapkan.
Orang tua bisa menyiapkan 2 opsi alat membawa bayi dan balita, yakni stroller dan juga gendongan bayi. Orang tua bisa memilih stroller yang ringan dan aman agar mudah dibawa. Gendongan bayi pun harus sudah disesuaikan.
ADVERTISEMENT
Selain persiapan materi, tips liburan bawa bayi juga harus memperhatikan kondisi orang tua. Pastikan kondisi prima dan siap untuk berjalan kaki jauh dengan menggendong bayi. (Fitri A)