Konten dari Pengguna

Biaya Liburan ke Jepang, Mulai Tiket Pesawat hingga Harga Penginapan

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
27 Mei 2024 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Biaya Liburan ke Jepang (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Clay Banks
zoom-in-whitePerbesar
Biaya Liburan ke Jepang (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Clay Banks
ADVERTISEMENT
Jepang menjadi salah satu negara yang banyak dikunjungi masyarakat untuk berwisata dari berbagai belahan dunia. Adapun biaya liburan ke Jepang dari Indonesia tergolong cukup terjangkau jika dilakukan secara mandiri tanpa agen perjalanan.
ADVERTISEMENT
Dengan anggaran di bawah 10 juta saja, masyarakat Indonesia sudah bisa terbang ke Jepang dan merasakan bermalam di sana dalam waktu satu hari. Tiket pesawatnya pun sudah pulang-pergi.

Estimasi Biaya Liburan ke Jepang

Biaya Liburan ke Jepang (Foto hanya ilustrasi) Sumber: unsplash.com/ Denys Nevozhai
Mengutip dari Kyushu Holiday oleh Maria Fransiska Merinda (2018:47), beberapa maskapai yang menjual tiket ke Jepang adalah ANA Airways, Japan Airlines, Garuda Indonesia, Singapore Airlines, dan Cathay Pacific. Sedangkan untuk pesawat low cost carrier adalah Air Asia dan Jet Star.
Di bawah ini adalah estimasi biaya liburan ke Jepang tahun 2024 yang dapat menjadi referensi bagi para traveler yang ingin menghabiskan waktunya di Negeri Sakura. Biaya yang dicantumkan bisa lebih sedikit maupun lebih banyak, tergantung dari pilihan traveler dalam menentukan maskapai penerbangan, penginapan, biaya makan dan biaya wisatanya.
ADVERTISEMENT

1. Penerbangan

Untuk tahun 2024 ini, harga tiket pesawat dari Bandar Udara Internasional Soekarno–Hatta (CGK) Jakarta menuju Tokyo menggunakan maskapai AirAsia dibanderol Rp5.482.174.
Harga tersebut sudah termasuk tiket pulang pergi. Pembeli tiket harus jeli melihat tanggal kepulangannya agar tidak salah jadwal dan dapat mengatur rencana durasi menginap di Jepang.

2. Penginapan

Penginapan di Tokyo yang paling murah dengan fasilitas layak adalah hotel bintang 3 yang harga sewanya dibanderol mulai Rp703.050 per malam.
Pengunjung bisa memilih penginapan yang menawarkan fasilitas sarapan gratis yang sudah termasuk ke dalam biaya sewa kamarnya untuk menghemat biaya makan harian selama di Jepang.

3. Biaya Makan

Estimasi biaya makan sehari tiga kali di Jepang yaitu 3.400 yen atau sekitar Rp400.000. Jika ingin menghemat biaya makan, bisa membeli bahan mentah di supermarket dan dimasak sendiri di penginapan.
ADVERTISEMENT
Membeli bahan mentah ini bisa menghemat 30% bujet makan harian. Sebab, makanan siap santap di kawasan Tokyo tergolong mahal.

4. Biaya Wisata

Biaya wisata akan sangat ditentukan oleh letak tempat wisata dari penginapan dan biaya tiket masuknya. Jika jaraknya dekat, maka bisa lebih hemat karena bisa dijangkau dengan berjalan kaki.
Apabila jarak tempat wisata dengan penginapan agak jauh, maka membutuhkan biaya transportasi lagi. Untuk urusan biaya wisata ini sangat relatif dan bergantung pada destinasi wisata yang akan dituju.
Jika tidak ingin mengeluarkan biaya wisata yang besar, bisa dipilih tempat wisata yang gratis dan lokasinya tidak jauh dari penginapan.
Sehingga apabila ditotal secara kasar mulai dari harga tiket pesawat dari Jakarta ke Jepang, biaya penginapan satu malam dan biaya makan per hari, maka perhitungannya adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Rp5.482.174 + Rp703.050 + Rp400.000= Rp6.585.224.
Uraian di atas merupakan estimasi biaya liburan ke Jepang dari Indonesia. Besar nominal biaya tersebut tidak mutlak karena dapat berubah-ubah sesuai dengan pilihan traveler dalam menentukan akomodasinya. (IMA)