Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Bukit Mutiara Guci, Penginapan yang Padukan Alam dengan Kenyamanan
13 Januari 2025 15:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bagi siapa saja yang ingin menghabiskan waktu dengan orang-orang terdekat, Bukit Mutiara bisa jadi pilihan yang patut dipertimbangkan. Lokasi yang strategis ditambah fasilitas lengkap akan memberikan pengalaman liburan nyaman yang tak terlupakan.
Bukit Mutiara Guci: Daya Tarik, Fasilitas dan Lokasinya
Menurut laman setda.tegalkab.go.id, Kawasan Wisata Guci adalah salah satu daerah tujuan wisata andalan Kabupaten Tegal. Tempat ini bahkan mampu menyumbang pendapatan daerah hingga lebih dari Rp12 miliar.
Untuk wistawan yang tertarik datang ke sini, ada beberapa informasi penting yang perlu disimak. Berikut ulasan lengkapnya!
1. Daya Tarik
Bukit Mutiara merupakan akomodasi glamping yang menghadirkan suasana khas Guci yang menyegarkan. Pemandangan hijau di sekeliling akan menambah kesegaran suasana. Dengan fasilitas indoor maupun outdoor yang lengkap, pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas yang mereka suka selama menginap.
ADVERTISEMENT
2. Fasilitas
Fasilitas utama yang disediakan oleh Bukit Mutiara Guci tentu adalah akomodasi atau penginapan . Ada beberapa tipe yang disediakan. Pertama adalah Family Cabin dengan view terbaik dan kolam renang air panas pribadi di dalam kabin.
Selanjutnya, ada kabin Tipe Pinus yang merupakan produk baru. Ada juga kabin standar dan villa 2 bed rooms. Jika ingin menginap dengan suasana seperti kampung sungguhan, silakan pesan Safari Tent atau Glampung Cocoon Tent. Meskipun bangunannya semi tenda, namun fasilitas di dalamnya tetap lengkap dan mewah.
Selama menginap, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas berupa kolam renang. Tersedia juga kolam renang air panas yang airnya berasal dari Gunung Slamet, BBQ restaurant dan fasilitas kesehatan.
3. Lokasi dan Cara Menuju ke Sana
Bukit Mutiara beralamat di Jalan Raya Karangsari – Guci, No.9, Pekandangan, Rembul, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah. Untuk menuju ke sini, pengunjung bisa menggunakan kendaraan umum atau pribadi.
ADVERTISEMENT
Jika naik kendaraan umum, dari Kota Tegal perjalanan dilanjutkan ke Purwokerto. Setelah melewati Slawi, pindah ke bus jurusan Bumijawa. Setelah 30 menit, pengunjung akan tiba di Desa Tuwel dan melanjutkan perjalanan lagi dengan kendaraan bak terbuka ke Guci. Tempat wisata ini hanya berjarak 5 menit dari Taman Wisata Air Panas Guci.
Itulah ulasan lengkap mengenai Bukit Mutiara Guci. Semoga informasi ini bermanfaat bagi calon pengunjung. (DS)