Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara ke JPO Sudirman Naik MRT dengan Mudah
18 Agustus 2022 18:18 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Salah satu fasilitas publik yang menjadi tujuan wisata sekaligus spot foto adalah JPO Sudirman. JPO atau Jembatan Penyeberangan Orang Karet Sudirman yang instagramable, menjadi incaran anak muda yang senang berburu spot foto yang unik. Lokasi JPO Sudirman yang di pusat kota dapat dicapai dengan mudah. Berikut ini, cara ke JPO Sudirman naik MRT.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari jurnal.isi-dps.ac.id, Aji Susanto Anom Purnomol, Monica Revias Purwa Kusuma (2019:320), Istilah “Instagramable” mengacu pada lokasi-lokasi objek wisata yang fotogenik dan mengundang hasrat ingin mengabadikan pengalaman berwisata di tempat tersebut lalu membagikannya di media sosial.
Spot foto instragamable tidak harus selalu di tempat-tempat yang kamu harus masuk dan membayar tiket dengan sejumlah uang. Kenyataannya, di kawasan Jakarta banyak sekali spot foto yang instragamable dan murah meriah.
Sejak diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada tanggal 10 Maret 2022 lalu, (JPO) Pinisi di Sudirman-Karet, Jakarta Pusat memiliki banyak pengunjung setiap harinya.
JPO Sudirman yang unik karena mempunyai bentuk yang mana seperti replika kapal pinisi. Lokasi JPO Sudirman ini juga berada di pusat kota Jakarta dengan pemandangan gedung-gedung pencakar langit yang menjulang tinggi sehingga menambah daya tarik masyarakat Jakarta untuk datang dan berswafoto di spot instragamable ini.
ADVERTISEMENT
Jika kamu tertarik untuk mengunjungi JPO Sudirman dan menikmati keunikannya sebagai spot foto kekinian dan murah meriah, kamu bisa simak informasi selengkapnya di bawah.
Cara ke JPO Sudirman Naik MRT
Jika kamu ingin dengan mudah mencapai JPO Sudirman, kami menyarankan untuk menggunakan moda transportasi umum perkotaan seperti MRT Jakarta. Cara ini juga cukup mudah dan tentunya murah dari pada kamu menggunakan jasa transportasi umum berbasis online.
MRT Jakarta bisa menjadi transportasi umum untuk menuju ke JPO Pinisi. Begini caranya.
ADVERTISEMENT
Cara ini sangat mudah bukan, untuk sampai ke JPO Sudirman hanya dengan menggunakan moda transportasi umum seperti MRT Jakarta. Kamu bisa ajak teman atau kerabat terkasih untuk datang bersama saat memiliki waktu luang.
Selain itu fasilitas yang menjadi favorit masyarakat di JPO Senayan adalah ruang berkumpul atau Anjungan Pandang. Dari sini, kamu bisa berfoto maupun swafoto (selfie) dengan latar belakang pemandangan gedung-gedung megah di Jakarta yang sudah pasti instagramable.
Perlu kamu ketahui jika ingin datang ke sana di musim hujan, karena JPO Sudirman didesain tidak memiliki atap ada baiknya kamu membawa mantel atau jaket.
Itulah cara ke JPO Sudirman naik MRT. Salah satu spot foto yang murah dan mudah dicapai di Jakarta. Semoga ulasan di atas bermanfaat ya!(ANDI)
ADVERTISEMENT