Konten dari Pengguna

Cara Mengetahui Pesawat yang Akan Dinaiki, Cek Dulu Sebelum Pesan Tiket

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
1 Januari 2025 16:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki. Foto ilustrasi di dalam pesawat. Sumber: Unsplash/Alev Takil
zoom-in-whitePerbesar
Cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki. Foto ilustrasi di dalam pesawat. Sumber: Unsplash/Alev Takil
ADVERTISEMENT
Cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki menjadi informasi yang banyak dicari oleh calon penumpang saat ini. Terlebih dengan beberapa peristiwa kecelakaan fatal yang terjadi di berbagai belahan dunia. Ini membuat banyak orang lebih berhati-hati terkait jenis pesawat yang akan mereka gunakan.
ADVERTISEMENT
Mengecek jenis pesawat yang akan dinaiki umumnya dilakukan oleh calon penumpang untuk memastikan bahwa pesawat yang sama tidak pernah mengalami kecelakaan. Salah satu contohnya adalah pesawat jenis Boeing 737-800 milik Jeju Air yang mengalami kecelakaan di Muan beberapa waktu lalu.

Ketahui Cara Mengetahui Pesawat yang Akan Dinaiki

Cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki. Foto hanya ilustrasi. Sumber foto: Pexels/Oleksandr P
Menurut buku Horizon IPS, Drs. Sudjatmoko Adisukarjo dkk, Yudhistira (2006:60), pesawat terbang adalah moda transportasi yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan transportasi udara. Pesawat terbang ada yang sifatnya komersial dan militer.
Dalam industri penerbangan komersial, jenis pesawat yang digunakan berbeda-beda. Ada Boeing, Airbus, Lockheed Martin, Aviation dan masih banyak lagi. Lantas, bagaimana cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Lewat Aplikasi

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mengecek jenis pesawat yang akan dinaiki adalah dengan mengecek aplikasi tempat pemesanan tiket. Saat calon penumpang memilih penerbangan dan maskapai, biasanya akan tertera model pesawatnya.
ADVERTISEMENT
Airbus dan Boeing biasanya menyertakan tulisan “Aircraft XXXX” atau “Model XXXX” dalam keterangan penjualan tiket yang mereka lakukan.

2. Mengakses Lewat Situs Penerbangan

Selain saat proses booking tiket, pengecekan jenis pesawat juga bisa dilakukan lewat pihak ketiga yakni via situs perjalanan. Beberapa mesin pencari yang menyertakan informasi tipe pesawat antara lain adalah:
ADVERTISEMENT
Selain situs-situs di atas, ada juga Flightradar, Flightview dan Aerolopa yang juga bisa digunakan untuk tujuan serupa.
Itulah informasi mengenai cara mengetahui pesawat yang akan dinaiki. Selamat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman! (DS)