Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Cara Naik Bus Listrik Medan sebagai Panduan untuk Masyarakat
29 November 2024 13:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pemerintah Kota Medan menghadirkan bus listrik untuk meningkatkan pelayanan di bidang transportasi. Cara naik bus listrik Medan ini perlu diketahui oleh masyarakat, agar bisa bepergian dengan nyaman menggunakan moda transportasi satu ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari situs resmi portal.medan.go.id, Pemerintah Kota Medan menyediakan 60 unit bus listrik baru sebagai program Massal Transportasi Bus Rapid Transit (MASTRAN BRT). Adanya bus ini untuk mengembangkan transportasi modern yang ramah lingkungan.
Bus listrik baru ini akan dilengkapi dengan 12 CCTV yang terpasang di dalam bus, kapasitas penumpang hingga 52 orang dengan 24 kursi, 4 kursi untuk difabel dan prioritas, serta kapasitas berdiri 24 orang. Jadi masyarakat bisa bepergian dengan aman dan nyaman.
Cara Naik Bus Listrik Medan dan Rute yang Tersedia
Untuk bisa naik bus listrik ini, masyarakat yang ada di Medan perlu mengetahui cara dan ketentuan yang berlaku. Agar tidak kesulitan saat akan naik bus, inilah cara naik bus listrik Medan yang perlu diketahui masyarakat sebagai panduan.
ADVERTISEMENT
Perlu diketahui bahwa setiap penumpang yang akan menggunakan bis ini untuk bepergian diwajibkan untuk memiliki kartu uang elektronik. Walau begitu, penumpang belum dikenakan biaya dan tarif bus listrik ini masih 0 rupiah.
Untuk mendukung program ini, pada peresmian bus listrik tanggal 24 November 2024 lalu, Pemerintah Kota Medan turut membagikan kartu uang elektronik secara gratis. Hal ini agar masyarakat mengubah pola pembayaran dengan kartu uang elektronik.
ADVERTISEMENT
Menariknya, untuk rute di koridor Tembung - Lapangan Merdeka, bus listrik akan berhenti di stasiun kereta api yang ada di Tembung. Hal ini merupakan upaya agar bus listrik dapat terkoneksi dengan kereta api dan memudahkan masyarakat dalam bepergian.
Selain itu, bus listrik ini memiliki jam operasional yang cukup lama. Diketahui jam operasionalnya mulai pukul 06.00 hingga 22.00 WIB. Selama jam operasional tersebut masyarakat bisa menggunakan bus listrik untuk bepergian.
Setelah tahu cara naik bus listrik Medan, kini masyarakat bisa lebih mudah dalam bepergian dengan transportasi umum. Pastikan untuk memiliki kartu uang elektronik terlebih dahulu, agar bisa naik moda transportasi satu ini. (PRI)
ADVERTISEMENT