news-card-video
19 Ramadhan 1446 HRabu, 19 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Desa Wisata Nglanggeran, Destinasi Wisata Menarik dan Seru di Gunungkidul

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 Maret 2025 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Desa Wisata Nglanggeran Gunungkidul. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Idris R
zoom-in-whitePerbesar
Desa Wisata Nglanggeran Gunungkidul. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Idris R
ADVERTISEMENT
Desa Wisata Nglanggeran merupakan salah satu desa wisata yang berada di daerah Gunungkidul. Desa wisata ini terkenal dengan daya tariknya yang memikat pengunjung.
ADVERTISEMENT
Tidak heran jika desa wisata ini selalu ramai pengunjung, baik musim liburan maupun tidak. Apalagi di desa wisata ini pengunjung yang datang bisa melakukan berbagai aktivitas yang seru dan menyenangkan.

Lokasi dan Daya Tarik Desa Wisata Nglanggeran Gunungkidul

Desa Wisata Nglanggeran Gunungkidul. Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Sebenarnya. Sumber Foto: Unsplash.com/Mufid Majnun
Dikutip dari laman https://desawisatanglanggeran.id/, Desa Wisata Nglanggeran merupakan desa wisata yang berada di Jl. Ngoro Ngoro Ombo, Tawang, Ngoro-oro, Kec. Patuk, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55862.
Desa wisata ini sangat populer di Indonesia dan menjadi salah satu desa wisata yang dinobatkan sebagai Desa Wisata Terbaik atau Best Tourism Village UNWTO dalam penghargaan desa wisata tingkat dunia.
Destinasi wisata yang mengedepankan budaya, tradisi, dan edukasi ini juga menjadi desa wisata terbaik ASEAN tahun 2017 lalu dengan konsep CBT atau Community Based Tourism. Desa wisata ini secara akses sangatlah mudah dijangkau.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut karena hanya berjarak sekitar 25 kilometer saja dari Kota Yogyakarta atau sekitar 1 jam perjalanan menggunakan kendaraan bermotor.
Ada beberapa daya tarik dari desa wisata yang satu ini, berikut beberapa di antaranya yang bisa menjadi pertimbangan sebelum berkunjung.

1. Pesona Alam yang Memikat

Daya tarik pertama dari kawasan wisata ini adalah pesona alamnya yang memikat. Pengunjung yang datang ke desa wisata ini bisa menikmati berbagai destinasi wisata seperti melihat Gunung Api Purba Nglanggeran atau menikmati indahnya pemandangan dari Embung Nglanggeran.
Jika belum puas bisa datang ke Kedung Kandang Glamping, atau melakukan wisata budaya, edukasi dan pastinya kuliner untuk memanjakan lidah dan perut.
Tidak hanya dari segi pemandangan saja, pengunjung yang datang ke kawasan ini bisa melakukan berbagai kegiatan seru dan menyenangkan. Misalnya melakukan trekking, camping, dan outbound.
ADVERTISEMENT
Pengunjung juga bisa menikmati berbagai wisata edukasi dengan tema pertanian dan pastinya menikmati berbagai budaya yang masih terjaga dengan baik di sini.

2. Fasilitas yang Lengkap

Pengunjung tidak perlu khawatir untuk masalah fasilitas di kawasan desa wisata ini. Fasilitas di sini sangat memadai mulai dari aksesibilitas, penginapan, hingga tempat makan. Ada homestay dengan pemandangan indah yang bisa dipilih jika ingin menginap di sini.
Ada juga beberapa restoran dengan konsep alam zaman dulu di kawasan ini. Misalnya Pawon Purba dan Soto Mbak Djam.
Demikian adalah ulasan mengenai Desa Wisata Nglanggeran yang merupakan destinasi wisata seru dan menarik di Gunungkidul. (ARD)
ADVERTISEMENT