Konten dari Pengguna

Glamping Artinya Apa? Ini Penjelasan Selengkapnya

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
17 November 2024 13:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Glamping Artinya. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nerissa J
zoom-in-whitePerbesar
Glamping Artinya. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nerissa J
ADVERTISEMENT
Glamping artinya tempat berkemah dengan nuansa yang mewah dan penuh glamor. Di sini, pengunjung dapat menikmati pengalaman liburan yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Wisatawan dapat menikmati liburan dengan suasana yang unik dan berbeda. Fasilitas yang disediakan di tempat glamping terbilang cukup lengkap, sehingga tak heran jika banyak wisatawan yang menyukai tempat wisata satu ini.

Penjelasan Glamping Artinya Kemah dengan Nuansa Mewah

Glamping Artinya. Foto hanyalah ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Lindsay Doyle
Liburan menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk melepas penat dari padatnya pekerjaan setiap hari. Ada banyak pilihan destinasi wisata yang dapat dipilih. Salah satu tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah glamping. Glamping artinya apa?
Mengutip dari dalam buku berjudul Kewirausahaan di Industri Hospitality: Strategi Pengelolaan Pasca Pandemi COVID-19, Ni Wayan Mega Sari Apri Yani, dkk (2023: 137), glamping termasuk salah satu tren wisata milenial yang banyak disukai. Glamping merupakan singkatan dari glamorous camping yang berarti berkemah, tetapi tetap menawan.
ADVERTISEMENT
Glamping ini mengusung konsep kemah dan menikmati alam dengan fasilitas yang nyaman dan mewah setara dengan hotel. Meski menginap di tenda, pengunjung tetap bisa menikmati fasilitas hotel berbintang. Mulai dari fasilitas tempat tidur, kamar mandi, pendingin ruangan, dan lain sebagainya.
Glamping ini juga terbilang sebagai tren baru dalam pariwisata outdoor yang memadukan kemewahan dan alam. Saat ini sudah banyak tempat wisata yang menyediakan tempat liburan dengan format glamping. Bahkan tempat liburan dengan format glamping kebanyakan menawarkan pengalaman berkemah di alam dengan kelebihannya masing-masing.
Salah satu contohnya adalah glamping tempat wisata di Puncak, Bogor yang populer dengan suasana pegunungan yang sejuk dan asri. Selain itu, glamping di daerah-daerah wisata populer seperti Bali, Bandung, Malang, juga banyak disukai.
ADVERTISEMENT
Keberadaan glamping ini memungkinkan wisatawan untuk menikmati suasana kemah, tetapi tanpa mengesampingkan kenyamanan bahkan kemewahan. Unsur kemewahan dari destinasi wisata satu ini dapat dibuktikan dengan desain kamar serta kelengkapan fasilitas yang ditawarkan. Bahkan tak jarang glamping berlokasi dekat dengan destinasi wisata alam populer.
Itu dia pembahasan ringkas mengenai glamping artinya glamorous camping atau kemah mewah. Ulasan ini dapat bermanfaat untuk menambah wawasan mengenai istilah dalam bidang wisata. (DAP)