Hanoi Opera House, Gedung Opera yang Sering Jadi Venue Acara Penting

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
21 Juni 2024 13:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Hanoi Opera House. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Heiner
zoom-in-whitePerbesar
Hanoi Opera House. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Heiner
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hanoi Opera House atau yang dikenal juga sebagai Grand Opera House merupakan salah satu bangunan ikonik yang terletak di pusat kota Hanoi, Vietnam. Didirikan oleh kolonial Prancis, gedung opera ini terletak di 1 Tràng Tiền, Phan Chu Trinh, Hoàn Kiếm, Hanoi.
ADVERTISEMENT
Dengan arsitektur megah yang mencerminkan keanggunan Eropa klasik, tempat ini telah menjadi simbol penting di ibu kota Vietnam. Selain sebagai tempat bersejarah, gedung opera ini juga sering digunakan sebagai venue untuk berbagai acara seni dan budaya.

3 Daya Tarik Utama Hanoi Opera House

Hanoi Opera House. Foto hanya ilustrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/cottonbro studio
Ada berbagai daya tarik yang ditawarkan dari tempat bersejarah ini, mulai dari bangunan hingga acara-acara seni tertentu. Adapun beberapa daya tarik dari Hanoi Opera House sebagai berikut, sebagaimana dikutip dari situs hanoioperahouse.org.vn.

1. Arsitektur Megah dan Elegan

Salah satu daya tarik utama dari Hanoi Opera House adalah arsitekturnya yang menawan. Dirancang oleh arsitek Prancis, gedung ini mengadopsi gaya Beaux-Arts dengan elemen-elemen dekoratif yang rumit dan elegan.
Bagian luar gedung dihiasi dengan kolom-kolom besar dan ukiran-ukiran indah, sementara interiornya dilengkapi dengan ruang auditorium yang luas, langit-langit berkubah, dan dekorasi yang megah.
ADVERTISEMENT
Keanggunan arsitektur ini menjadikan temapt ini tidak hanya sebagai tempat pertunjukan seni, tetapi juga sebagai objek wisata yang memikat para wisatawan.

2. Sejarah dan Peran Penting dalam Seni Budaya

Sejarah dan peran penting gedung ini dalam perkembangan seni dan budaya juga menjadi daya tariknya. Sejak awal pembukaannya, tempat ini telah menjadi tuan rumah bagi berbagai pertunjukan seni berkualitas tinggi, termasuk opera, konser musik klasik, dan drama.
Selain itu, gedung ini juga digunakan untuk acara-acara penting negara, seperti upacara dan pertemuan diplomatik. Keberadaan gedung opera ini telah memberikan kontribusi signifikan dalam memperkaya kehidupan budaya Hanoi secara keseluruhan.

3. Acara Terbaru

Banyak sekali acara penting di gedung ini, termasuk produk wisata budaya dan malam yang dikenal dengan nama "Music Garden". Acara ini berlangsung di area luar ruangan seluas 3.000 m² yang dilapisi dengan rumput sintetis dan dihiasi dengan lanskap mini.
ADVERTISEMENT
Puncak dari acara ini adalah pertunjukan musik yang digelar di panggung yang dipadukan dengan patung air mancur klasik. "Music Garden" menjanjikan pengalaman baru yang menarik bagi para pecinta musik dan menjadi daya tarik tambahan bagi pengunjung.
Hanoi Opera House tidak hanya menawarkan keindahan arsitektur dan nilai sejarah yang tinggi, tetapi juga berperan aktif dalam menyelenggarakan berbagai acara seni dan budaya penting. Jadi, jangan lupa untuk datang ke sini, saat liburan ke Vietnam. (RIZ)