Konten dari Pengguna

Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024 untuk Semarakan Hari Raya Waisak

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
23 Mei 2024 14:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Leon Contreras.
zoom-in-whitePerbesar
Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Leon Contreras.
ADVERTISEMENT
Festival Lampion Borobudur kembali diselenggarakan untuk menyemarakan Hari Raya Waisak. Namun, khusus bagi masyarakat umum, harga tiket Festival Lampion Borobudur 2024 hanya berlaku untuk menonton pelepasan lampion saja.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan Instagram resmi Majelis Agama Buddha Mahanikaya Indonesia, @mbmi_pusat, selaku penyelenggara acara, acara ini meliputi acara meditasi dan penerbangan lampion ke udara.

Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024

Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024. Foto hanya sebagai ilustrasi. Sumber: Unsplash/Indra Dewa.
Harga tiket Festival Lampion Borobudur 2024 yang berlaku dan tengah dijual saat ini adalah harga tiket untuk menonton penerbangan lampion. Sebelumnya, tiket untuk ikut serta untuk melakukan meditasi dan melakukan pelepasan lampion telah habis terjual.
Harga tiket untuk menonton pelepasan lampion dalam Festival Lampion Borobudur 2024, yakni Rp50.000. Harga tiket ini termasuk tiket masuk kawasan taman wisata Candi Borobudur yang berlaku mulai pukul 17.00.
Pengunjung bisa membeli tiketnya di website resmi pembelian tiket Candi Borobudur, ticket.borobudurpark.com. Websitenya bekerja sama dengan website penjualan tiket resmi GOERS.
ADVERTISEMENT
Pembelian tiket telah dibuka secara online melalui website resmi ticket.borobudurpark.com mulai tanggal 20 Mei 2024 pukul 15.00 WIB. Hal ini seperti yang dipublikasikan pengelola Candi Borobudur, melalui Instagram resminya, @borobudurpark.
Seperti disampaikan sebelumnya, tiket ini hanya berlaku untuk menonton pelepasan lampion. Lokasinya berada di luar pagar area pelepasan lampion.
Oleh karenanya, penonton tidak dapat bergabung melakukan pelepasan lampion. Selain itu, ada pembatas antara area penerbangan lampion dan area untuk penonton pelepasan lampion.

Syarat Menonton Festival Lampion Borobudur 2024

Harga Tiket Festival Lampion Borobudur 2024. Foto hanya sebagai ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Leon Contreras.
Oleh karena festival ini memiliki sesi meditasi, ada beberapa peraturan yang harus dipatuhi oleh penonton yang akan menonton Festival Lampion Borobudur 2024.
Berikut beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh penonton yang akan hadir pada Festival Lampion Borobudur 2024.
ADVERTISEMENT
Itu tadi informasi seputar harga tiket Festival Lampion Borobudur 2024. Penonton yang ingin hadir dapat membeli tiketnya secara online, melalui website resmi ticket.borobudurpark.com. (Fitri A)