Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Jam Buka Esplanade, Pusat Kesenian Megah di Singapura
25 Juni 2022 17:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi pecinta seni, pusat kesenian selalu menjadi tempat yang menyenangkan. Terlebih, jika bangunan pusat kesenian tersebut memiliki arsitektur yang unik dan cantik. Jika kamu menyukai seni dan sedang berada di Singapura, kamu bisa bertandang ke Esplanade, Pusat kesenian berupa gedung teater dan concert hall di tepi teluk yang megah. Cek jam buka Esplanade melalui artikel ini, ya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari esplanade.com, Esplanade merupakan pusat kesenian yang menjadi wadah pertunjukan kelas dunia. Memiliki ikon arsitektur cangkang kembar yang khas, tempat ini telah menampilkan lebih dari 49.000 pertunjukan, membuat tempat ini menjadi salah satu pusat kesenian tersibuk di dunia. Esplanade berlokasi di Merlion Park, 1 Esplanade Dr, Singapura.
Jam Buka Esplanade, Pusat Kesenian Megah di Singapura
Jam buka Esplanade sangat panjang, yakni sejak pukul 8 pagi hingga pukul setengah 12 malam. Esplanade menampilkan berbagai pertunjukan yang dapat disaksikan dengan gratis, dari pertunjukan musik, tari, teater, hingga seni visual. Esplanade dibangun dengan harapan dapat menjadi pusat kesenian yang diakui dunia dan dapat menghibur, mendidik, dan menginspirasi orang-orang. Pusat kesenian ini telah terbukti dapat menyedot banyak penonton setiap harinya
ADVERTISEMENT
Arsitektur Esplanade sangat unik, yaitu berbentuk kubah berduri yang terinspirasi dari buah durian. Desain kubah berduri yang terbuat dari kaca dan alumunium ini berfungsi sebagai pelindung matahari yang dapat menghalangi masuknya udara panas iklim tropis. Selain eksteriornya yang unik dan megah, interiornya pun sangat megah dan mewah. Terdapat 2.000 kursi di dalam gedung teater dan 1.600 kursi di dalam concert hall gedung ini.
Sejarah Singkat Esplanade
Pada tahun 1970, ide mengenai pembangunan Esplanade mulai disusun. Tahun-tahun berikutnya, proses pembuatan gedung ini terus berjalan hingga resmi dibuka pada Oktober 2002, diikuti oleh festival pembukaan yang diadakan selama 3 minggu. Hingga akhir festival pada November 2002, Esplanade didatangi lebih dari 1 juta pengunjung dan menampilkan 600 acara gratis oleh 1.300 seniman dari 22 negara.
ADVERTISEMENT
Pada tahun-tahun berikutnya, Esplanade terus berkembang dan terus menampilkan banyak pertunjukan. Namun, pada tahun 2020, karena penyebaran COVID-19, Esplanade menjadi bagian dari penutupan nasional. Pusat kesenian ini kemudian menggunakan platform digital seperti live streaming untuk tetap menghidupkan seni di tempat ini. Kini, Esplanade sudah dibuka kembali sehingga pengunjung dapat kembali menyaksikan beragam pertunjukan seni dengan jam buka Esplanade yang panjang.
Itulah informasi mengenai jam buka Esplanade beserta informasi lainnya mengenai tempat ini. Yuk, saksikan pertunjukan seni yang kamu inginkan di tempat ini dan rasakan pengalaman menonton pertunjukan kelas dunia!